Dalam 1 Menit, Netizen Dunia Ngapain Aja Sih di Internet?

pada 1 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id– Netizen di seluruh dunia per hari secara rata-rata menghabiskan lebih dari satu jam bahkan sampai setengah hari untuk berselancar di internet.Kira-kira aktivitas internetnya ngapain aja sih bahkan dalam kurun satu menit saja?

Mengacu pada data dariWe Are Social,rata-rata masyarakat dunia per orang menghabiskan 6 jam 58 menit sehari untuk internetan. Lalu, sekelompok analis data Domo juga membagikan laporanData Never Sleepsterbaru dimana selama tahun 2023, pengguna di seluruh dunia menghabiskan total 25,1 juta jam di internet hanya dalam kurun waktu 60 detik.

“Dengan jumlah tersebut, masyarakat global menghabiskan setara 1,3 triliun jam lebih per tahun ini untuk menelusuri internet,” kata pihak Domo dikutip dariTechSpot.

 

Domo memang sering membagikan informasi yang spesifik mengenai data-data pengguna internet di seluruh dunia. Dalam laporan tahun ini, Domo melaporkan ada 6.944 pertanyaan/perintah per menit yang diajukan ke ChatGPT di seluruh dunia, serta rata-rata penggunaan data internet di dunia sebesar 102 MB per menitnya.

“Temuan tahun ini mencerminkan lanskap digital yang berubah dan bergerak cepat, diperkuat oleh popularitas AI seperti ChatGPT,” kata pendiri dan CEO Domo Josh James.

Temuan lain yang dilaporkan oleh Domo adalah pencarian Google, dimana sebanyak 6,3 juta pencarian terjadi setiap menitnya selama 2023. Dalam kurun waktu yang sama, kejahatan siber juga terus terjadi dimana sebanyak 30 serangan diluncurkan setiap menit selama tahun ini.

 

 

Selanjutnya, dalam satu menit, sebanyak 41,6 juta pesan dikirimkan oleh pengguna WhatsApp dan sebanyak 241 juta email dikirim dari seluruh dunia. Pengguna Twitter/X tahun ini lebihtalkaktivedibanding tahun lalu dimana sebanyak 360 ribu postingan terjadi setiap menitnya.

Sementara untuk Instagram, hobi berbagi postingan lewat ternyata banyak diminati warganet dunia. Sebanyak 694 ribu konten Reels dibagikan setiap menitnya lewat DM di sepanjang tahun ini.

Tahun ini menjadi edisi ke-11 Domo merilis Data Never Sleeps. Selama satu dekade terakhir, Domo terus melacak penggunaan data dan aktivitas internet di seluruh dunia serta membagikan aktivitas netizen dunia per satu menit di Instagram, X hingga Spotify.