Dapat Predikat Salat Tarawih Terlama hingga 8 Jam, 30 Juz dalam Semalam!

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Di bulan suci Ramadhan ini seluruh umat Islam berlomba-lomba menggali pahala karena hitungannya berlipat-lipat dibandingkan bulan-bulan pada umumnya. Selain kewajiban berpuasa, salat tarawih yang merupakan salat sunah ini biasanya dikejar-kejar orang dalam mendapatkan pahala. Melaksanakan salat tarawih, tiap masyarakat Indonesia punya durasi yang berbeda-beda, namun biasanya tidak menghabiskan waktu lebih dari 1-2 jam.

Jika sebelumnya sempat viral salat tarawih tercepat yaitu 23 rakaat dengan 7 menit saja, nah ada juga tarawih terlama yaitu 23 rakaat dengan waktu 8 jam lamanya. Ya, masyarakat di Magetan mampu mencapai 8 jam untuk melaksanakan salat tarawih!

news.detik.com

Berita tentang adanya salat tarawih terlama selama 8 jam ini muncul pertama kali dari sebuah video YouTube yang diunggah oleh akun bernama Borokfury Adja. Video yang berjudul ‘Tarawih Terlama 8 Jam Temboro ini sebenarnya telah diunggah sejak 20 Juni 2017, namun video ini menjadi viral kembali lantaran ibadah puasa Ramadhan tiba.

Video ini menjadi viral walaupun terjadi tahun lalu karena kemungkinan banyak orang tidak pernah mendengar berita ini sebelumnya. Video yang berdurasi singkat itu memperlihatkan sejumlah orang yang sedang salat tarawih berjamaah.

Berdasarkan keterangan yang tertulis dalam video tersebut, diketahui Ponpes Al Fatah, Desa Temboro, Kecamatan Karas, Kabupaten Magenta adalah tempat di mana tarawih terlama ini berlangsung.

Dilansir Detik.com, Zaenal Abidin yang merupakan salah satu ustadz Ponpes Al Fatah menjelaskan tentang berita salat tarawih terlama yang terjadi di Ponpesnya. Ia mengatatakan salat tarawih dimulai pukul 19.00 WIB sehabis salat isya.

"Ini tadi mulainya pukul 19.00 WIB usai salat isya dan akan berakhir nanti pukul 03.00 WIB bersamaan orang makan sahur," katanya, Selasa (5/6/2018) dini hari.

Zaenal juga menjelaskan, sang imam membacakan 30 juz mulai dari rakaat pertama hingga ke-20. Dalam pembagiannya, sang imam akan membaca 1-2 juz dalam waktu sekitar 24 menit untuk setiap rakaat. Hal ini dilakukan seterusnya secara urut hingga juz 30 di akhir rakaat ke-20.

"Jadi bacaannya mulai rakaat pertama itu misal 1,5 juz dan nanti disambung ke rakaat dua meneruskan bacaan rakaat pertama seterusnya sampai rakaat terakhir," terangnya.

news.detik.com

Muhammad Safi, Sekretaris Desa Temboro, mengatakan bahwa tarawih dengan 8 jam lamanya ini hanya dilaksanakan oleh santri Ponpes Al Fatah saja. Tidak hanya santri laki-laki, namun santri perempuan juga ikut serta salat dengan waktu yang sangat lama itu.

"Yang tarawih 8 jam itu hanya ada di Ponpes Al Fatah pusat masuk Dusun Trangkil. Bacaannya ayat Al Quran 30 juz setiap hari saat salat tarawih," terangnya.

Zaenal menambahkan bahwa para santri khususnya yang sudah hafal Al Quran atau hafiz-lah yang ambil bagian dalam salat tarawih terlama tersebut. Untuk satu kali jemaah, biasanya para santri menggunakan 4 imam secara bergantian tiap malam.

Tradisi salat tarawih selama 8 jam ini dikatakan baru digelar 4 tahun lalu oleh Ponpes tersebut. Hebatnya, Zaenal menegasan bahwa sebagian besar santrinya tidak keberatan melaksanakan salat sunnah ini.

Ia juga mengatakan bahwa salat tarawih terlama ini bebas diterapkan oleh masyarakat umum, tapi asalkan kuat melaksanakannya.

Wah, gimana gaes? Salat tarawih dengan durasi 8 jam pastinya punya sensasi tersendiri. Kira-kira tertarik mau coba salat tarawih dengan durasi terlama ini nggak?