Desa Ini Gelar Festival Budaya Pengantin Sahur

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Festival Budaya Penganten Sahur ini, bertujuan membangunkan warga agar tidak ketiduran dan bisa segera makan sahur. Yang jadi pengantin adalah laki-laki, yang dirias menjadi sepasang pengantin pria dan wanita.

Pengantin itu ada yang mewakili Rukun Tetangga, Rukun Warga dan Dusun yang ada di Desa Pulau Palas. Sebagai kearifan lokal, Festival ini sudah berlangsung lama, semenjak tahun 1970.

"Festival ini selalu dilestarikan dan diselenggarakan pada setiap Bulan Suci Ramadhan, pada malam minggu," ungkap Guntur.

Ada sekitar 12 pengantin yang ikut festival pada pelaksanaan tengah malam. Kriteria yang dinilai adalah kecantikan dan keserasian pasangan pengantin serta singgasana tempat pengantin akan diarak sekeliling Desa Pulau Palas.

Kepolisian Resor Indragiri Hilir, Provinsi Riau melakukan pengawalan kegiatan Festival Budaya Pengantin Sahur di Pasar Desa Pulau Palas, Kecamatan Tembilahan Hulu pada dini hari tadi.

"Untuk mengamankan kegiatan yang dihadiri oleh sekitar 7.000 pengunjung ini, Polres Inhil menurunkan 60 orang Personel, dibantu oleh TNI dan panitia setempat," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Pokda Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo di Pekanbaru, Minggu.seperti dikutip dari antara

Kapolres Inhil, AKBP Dolifar Manurung ketika memberikan sambutan, mengatakan bahwa kegiatan ini adalah suatu hal yang sangat positif. Dia berharap tradisi ini dapat dilestarikan hingga menjadi event wisata lokal.

Untuk itu Kapolres menyatakan apresiasinya kepada masyarakat Desa Pulau Palas dan panitia penyelenggara, dan berharap tidak ada kendala dalam pelaksanaannya. Polres Inhil, kata dia, bersama masyarakat Desa Pulau Palas dan pengunjung dari daerah lain siap mengamankan kegiatan ini.

Festival Budaya Penganten Sahur selesai dilaksanakan pukul 02.30 WIB dalam keadaan aman terkendali. Acara kemudian dilanjutkan dengan makan sahur bersama.

Video Trending Pilihan Redaksi



Bulan Ramadhan, Wanda Hamidah Biasakan Anak Khatam Al Quran
Rizieq Minta BIN Berhenti Memata-matai Ulama
Pemprov Jateng Tindak Tegas Angkutan Tidak Laik Jalan
Pencoretan Merah Putih, Polisi Ringkus Seorang Terduga Pelaku
Laris Manis, Penjual Timun Suri Raup Untung di Bulan Ramadhan
Ramadhan, Bangkitnya Perajin Lentera Tradisonal Mesir
Ilmuwan Gali Asal-usul Manusia dari Mediterania
Adipurna untuk Sang Pelayan Dua Kota Suci
Sukses! Kejuaraan Dunia Motocross (MXGP) 2017 di Pangkal Pinang
Christian Dior, Hubungkan Emosi, Perasaan dan Memori
Ramadhan Asik: Puasa yang Penting Niatnya
Ramadhan Asik: Ibadah Dipamer, Pahala Lumer
Semangat Penyandang Tunanetra Belajar Alquran di Bulan Ramadhan
Ramadhan Asik: Jangan Anggap Remeh Sunnah Tarawih
Masjid Unik Berwarna Pink di Filipina

#Jakarta
#Desa Pulau Palas
#Festival Budaya Pengantin Sahur
#bulan ramadhan