Destraction Juara Ragnarok Stars 2023, Wakil Indonesia Posisi Ketiga

pada 7 bulan lalu - by

Uzone.id -Beberapa waktu lalu, turnamen antarguildRagnarok Online digelar di Gandaria City Mall, Jakarta. Turnamen berskala internasional bertajuk ‘Ragnarok Stars 2023’ itu diadakan pada Sabtu, 7 Oktober 2023 lalu.

Turnamen eSports ini mempertandingkan perwakilan dari 6 tim juara Ragnarok Online, antara lain Milk dari Indonesia, Enthusiasm Galant mewakili Taiwan, Destraction mewakili Thailand, Alpha mewakili Malaysia, Last Nightmare mewakili Filipina, dan Icarus mewakili Korea Selatan.

Seluruh tim tersebut memperebutkan total hadiah sebesar USD50.000 atau setara dengan Rp785 jutaan. 

"Mulai tahun ini, kami berencana untuk menghidupkan kembali kompetisiguildberskala besar di Ragnarok, baik untuk versi PC maupun mobile secara rutin,” ujar Harry Choi selaku President of Gravity Game Link, dalam keterangan resmi yang diterimaUzone.id.

 

 

Ia mengatakan, turnamen seperti ini dapat meningkatkan persaingan dan rivalitas antar komunitasguild, serta meningkatkan solidaritas dan sportivitas, serta menumbuhkan ekosistem eSports di Ragnarok. 

“Dan melalui sistem kompetisi yang berkesinambungan, komunitas Ragnarok tentunya dapat mengetahui komitmen kami dalam membangun dan memajukan IP Ragnarok khusus untuk para penggemar Ragnarok di Indonesia maupun global,” jelasnya.

Milk kasih kejutan, tumbang dari wakil Taiwan

Putaran final Ragnarok Stars 2023 mengusung formatdouble elimination, dimana tim yang mengalami dua kekalahan langsung gugur dari turnamen. Sistem ini membagi peserta ke dalam duabracket,upper bracketuntuk tim yang menang danlower bracketbagi yang kalah.

Terjadi kejutan dimana tim dari Indonesia, Milk, berhasil mengalahkan tim juara bertahan asal Thailand, Destration di babakupper bracket. Kekalahan tersebut terpaksa membuat Destraction harus berjuang melaluilower bracket.

Sayang, perjuangan Milk diupper bracketharus terhenti oleh kegemilangan dari Enthusiasm Galant, tim dari Taiwan yang berhasil mendominasi semua lawan diupper brackethingga maju ke Grand Final.

Milk pun kembali bertemu dengan Destraction. Kemenangan mereka tak terulang kembali, lantaran tim asal Thailand tersebut berhasil membalas kekalahan sebelumnya, sehingga Milk harus puas di posisi ke-3 Ragnarok Stars 2023.

 

 

Di babak Grand Final, terjadi pertempuran yang sengit antara Destraction dan Enthusiasm Galant. Destraction berhasil mengalahkan Enthusiasm Galant dengan skor 3-2 dan berhasil mencatatkan namanya kembali sebagai tim juara 1 di ajang Turnamen Ragnarok Online berskala internasional.

Dimeriahkan JKT48 dancosplayer

Pengunjung Ragnarok Stars 2023 dihibur oleh penampilan dari JKT48. Selain menghadirkan bintang tamu JKT48, Ragnarok Stars 2023 juga dimeriahkan olehcosplayerternama seperti Clarissa Punipun, Franzeska Edelyn, dan beberapa cosplayer Ragnarok lainnya. 

Pengunjung Ragnarok disuguhi dengan pengalaman interaktif melalui booth foto 180° bersamacosplayerRagnarok, bermain Feed The Phreeoni dibooth minigames, dan berkesempatan untuk mendapatkan beragammerchandiseRagnarok Online secara gratis.