Diwarnai Kontroversi, Siti Badriah Wujudkan Mimpi Merilis Album Lagi Syantik

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Karier Siti Badriah sebagai penyanyi dangdut meroket setelah lagu "Lagi Syantik" terkenal, bahkan videoklipnya ditonton hingga mencapai 330 juta lebih di YouTube.

Siti Badriah bersyukur atas pencapaian tersebut. Menyusul kesuksesannya, Siti Badriah merilis album baruLagi Syantiksesuai target yang selama ini dicita-citakannya

"Ya alhamdulillah akhirnya beberapa impian Sibad tahun ini tercapai. Jadi tahun ini itu aku memang pengin punya album dan sekarang sudah rilis. Ini yang kedua," ungkap Siti Badriah di KFC Cideng, Jakarta Pusat, Kamis (6/9).

Padahal, awal munculnya lagu "Lagi Syantik" sempat menghebohkan gara-gara judul lagu tersebut diakui sebagai jargon ciptaan Syahrini dan Sibad tak mohon izin kepada pencipta jargon yang sudah mempromosikan.

"Semua tergantung pemikiran, ya. Kalau Sibad balik lagi hanya seorang penyanyi, disuruh nyanyi lagu apa aja ayo. Ternyata Allah sayang banget, nih sama Sibad," tuturnya.

AlbumLagi Syantikberisi 12 lagu kompilasi dari lagu-lagu Siti Badriah sebelumnya. Dari 12 lagu, terdapat lagu "Cinta Tak Harus Memiliki", dibawakan bersama Delon Thamrin.

Delon yang menyempatkan diri menghadiri peluncuran album "Lagi Syantik" itu pun memberi pujian kepada Siti Badriah, pedangdut berusia 26 tahun.

"Penyanyi yang bisa bertahan lama itu seperti Sibad karena dia masih polos, kecil tapi sudah mendapatkanachievementyang besar," ucap Delon Thamrin.

(Pri/ind)