Dolar Lagi Sangar, Raffi Ahmad Naksir Mobil yang Emblemnya Aja Seharga Xpander
Uzone.id- Raffi Ahmad sih udah gak asing sama mobil-mobil mewah. Koleksi supercar di garasinya juga banyak dan pasti bikin iri kalau diabsen.
Namun, Raffi kayaknya gak juga puas. Bahkan, dirinya naksir mobil super mewah yang logonya aja seharga Xpander, yakni Rolls Royce.
Sebelumnya, Raffi sebenarnya udah punya satu unit Rolls Royce Ghost Series I.
Namun, ketika dipamerin tipe Phantom oleh Rudy Salim, pengusaha yang juga pemilik dari Prestige Image Motorcars, Raffi langsung ngiler.
"Oke guys, ini yang gue ditunggu-tunggu. Kalau gue punya Rolls-Royce Ghost, kalau yang ini Rolls-Royce Phantom. Mobil ini sekarang juga ada yang terbarunya," ujar Raffi dalam video Rans Entertainment.
Raffi pun diajak masuk ke dalam kabin Rolls Royce Phantom milik Rudi. "Wuih, lebih gede ya dalemnya," komentar Raffi.
"Phantom harganya di atas Rp15 miliar, bahkan Rp20 miliar. Karena masuk pajak dan lain-lain, jadi enggak sembarangan kalau orang punya Phantom, apa lagi yang terbaru,” tuturnya.
Rolls Royce memang identik dengan kemewahan, dan bahkan digunakan sebagai mobil Kerajaan Inggris.
Sehingga, setiap unitnya sangat-sangat ekslusif dan gak sembarangan memproduksi dalam jumlah banyak.
Seluruh komponen bisa dipesan sesuai keinginan konsumen mulai dari eksterior, interior sampai kaki-kaki.
"Hampir semua option di Rolls-Royce dibayar jadi bener-bener custom," kata Rudy.
Dan Rolls Royce punya satu emblem ikonik pada kap mesinnya, yang bernama Spirit of Ecstacy.
"Ini namanya Spirit of Ecstacy, ada tiga jenis yang ini standar, ada yang lampunya di samping dan ada yang emas. Ini kalau mau dicolong orang, otomatis dia masuk kedalam grill," tuturnya.
"Oh jadi enggak bisa orang nyolong," celoteh Raffi. Karena penasaran, dirinya mencoba menggeser ikon di kap mesin itu, namun segera disela Rudy.
"Kita coba ya, tapi ini kalau patah harganya Rp 220 juta," ujar Rudy yang kemudian ditolak Raffi.
Sadis! Harga emblemnya sedikit lebih mahal dari harga Xpander GLS MT yang dibanderol Rp 217,6 juta.
Hmm, tapi kalau Raffi naksir pengin beli, harganya bakal jauh lebih gokil, karena pemerintah baru aja menaikkan tarif pajak mobil mewah, untuk mengantisipasi pelemahan rupiah terhadap dolar.
Enggak ngaruh kali ya buat Raffi sih?