Dukung Pekerja Disabilitas, Telkom Raih Penghargaan Naker Award 2024

pada 4 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id— Telkom kembali meraih penghargaan membanggakan berkat komitmen mereka dalam peningkatan penerapan tata kelola perusahaan (Good Corporate Governance).

Penghargaan ini diraih di ajang Naker Award 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Ketenagakerjaan RI pada Jumat, (23/08). Dalam penghargaan ini, Telkom berhasil memperoleh peringkat pertama pada kategori Penghargaan Nasional kepada BUMN yang Mempekerjakan Tenaga Kerja Penyandang Disabilitas.

Telkom sendiri telah menerapkan aspek ESG (Environmental, Social, dan Governance) dalam setiap bisnisnya dan memberdayakan tenaga kerja disabilitas menjadi salah satu bagian dari komitmen tersebut.

 

 

“Penghargaan ini merupakan bukti nyata dari dedikasi perusahaan dalam mengintegrasikan prinsip-prinsip ESG pada setiap aspek operasional perusahaan. Di mana perusahaan tidak hanya berfokus pada profitabilitas, tetapi juga pada keberlanjutan sosial, lingkungan, dan tata kelola yang baik,” ujar CEO Telkom Group, Ririek Adriansyah dalam keterangannya.

Saat ini secara keseluruhan, Telkom memiliki 96 karyawan tenaga kerja disabilitas yang terdiri dari 81 orang tuna daksa, 8 orang tuna netra, 4 orang tuna rungu, 2 orang tuna wicara, serta 1 orang tuna rungu dan wicara. 

Para karyawan tersebut bekerja di Telkom dan anak perusahaan yaitu  Infomedia, Telkom Akses, Telkomsel, PINS, Telkomsigma, Telkomsat, dan Yayasan Pendidikan Telkom.

Telkom pun menegaskan pihaknya akan terus membuka peluang kerja bagi masyarakat disabilitas untuk bergabung di berbagai lini bisnis perusahaan.

 

 

Naker Award 2024 sendiri adalah ajang penghargaan yang diberikan pada perusahaan yang telah menunjukkan dedikasi, kreativitas, dan keberhasilan yang signifikan dalam berbagai bidang terkait ketenagakerjaan.

Penghargaan ini menjadi pendorong bagi perusahaan lain untuk meningkatkan standar dalam pasar kerja yang program pemerintah dalam mengakselerasi transformasi ketenagakerjaan untuk Indonesia Emas 2045.

Melalui komitmennya dalam mempekerjakan semua kalangan, Telkom berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam menciptakan masyarakat yang inklusif dan sejahtera. 

“Kami percaya bahwa setiap individu memiliki potensi untuk dapat berkontribusi secara signifikan terhadap kemajuan perusahaan,” tambah Ririek.