Egy Maulana Vikri Dijamin Tak Bernasib Seperti Evan Dimas

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Setiap pesepak bola profesional sudah barang tentu mengidam-idamkan bisa berkompetisi di Eropa. Memiliki kompetisi teratur dan terstruktur menjadi daya tarik bagi hampir seluruh pemain, tak terkecuali Egy Maulana Vikri. 

Ya, setelah berlaga bersama Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 di Piala AFF U-18, kini Egy bersiap menginjak anak tangga berikutnya. Satu impiannya adalah bisa bermain di Eropa suatu saat nanti. 

Dan, jalan menuju Benua Biru saat ini sudah mulai terbuka menyusul adanya agen pemain asal Kroasia yang menyatakan tertarik untuk mengorbitkan Egy.

Pada November mendatang, Egy pun direncanakan bakal mengunjungi tiga negara yang berpotensi menjadi pijakan karier profesionalnya yakni Spanyol, Italia, dan Kroasia. 

Meski demikian, masih terdapat kekhawatiran bahwa Egy akan gagal merumput bersama klub di Eropa seperti kebanyakan pemain asal Indonesia sebelumnya. Untuk menghindari hal itu, orangtua asuh Egy, Subagja Suihan, memiliki strategi khusus. 

“Saya, Indra Sjafri (pelatih Timnas U-19), dan Pak Raden Isnanta (Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora) sepakat tidak mau pengalaman yang dialami Evan Dimas dahulu terulang kepada Egy,” ujar Subagja ketika dihubungikumparan(kumparan.com) pada Jumat (29/9/2017). 

“Jadi, saya bilang ke pihak agennya, Egy tidak akan menjalanitrialdi Eropa. Dia harus langsungsignkontrak dan main di klub. Kalau harustrial, saya tidak mau,” lanjutnya. 

Sebelumnya, Evan Dimas sempat menjalanitrialdi klub Segunda Division, Espanyol B, pada tahun lalu. Pemain 21 tahun itu juga sempat menjalanitrialbersama klub Segunda Division lainnya yakni Unio Esportiva Llagostera pada 2015 silam. 

Namun, dari duatrialyang dijalani Evan tak ada yang membuahkan hasil setelah kedua klub itu enggan menyodorkan kontrak. Pemain asal Surabaya ini bahkan sempat dua kali mendapati cedera ketika menjalanitrial. Ujung-ujungnya, Evan kembali ke Tanah Air dan bergabung bersama Bhayangkara FC. 

“Kita ‘kan sudah lihat Egy bermain di Piala AFF U-18. Nantinya juga dia akan berlaga di Piala Asia U-19 tahun depan. Saya sampaikan ke agennya, itu bisa menjadi bagian daritrial. Dan, dari pihak agen bisa memahami itu. Dia menjamin Egy akan langsungsignkontrak,” pungkasnya.