Elizabeth Banks hingga Angelina Jolie Berbagi Tips Pengasuhan Anak
Menjalani peran sebagai ibu bukanlah pekerjaan mudah. Tapi menjadi seorang ibu, merupakan kesempatan yang paling berharga yang bisa seorang wanita dapatkan.
Rasa senang, sedih, bahagia, cemas bercampur menjadi satu ketika Anda sudah menjadi seorang ibu. Tentu saja, untuk bisa menjalankan peran dengan baik, ibu perlu mendapat dukungan positif dari lingkungan sekitar.
Salah satu dukungan bahkan bisa saja datang dari selebriti internasional. Sebut saja artis Hollywood seperti Elizabeth Banks, Thandie Newton, Angelina Jolie, dan Jennie Garth yang tak segan memberikan dukungan serta tips pengasuhan kepada para ibu.
Dikutip dari Absolutely Connected, berikut kutipannya:
Elizabeth Banks
Aktris yang berperan sebagai Effie Trinket dalam film The Hunger Games ini mengatakan bahwa sebagai seorang ibu, ada baiknya jika kita harus terbuka dengan bantuan, alias tidak gengsi untuk meminta bantuan.
“Many moms today feel they have to be super moms, while historically we’ve always had a village to pitch in. I think it’s really important to know when to ask for help.”
“Banyak ibu zaman sekarang yang merasa harus menjadi ibu super, padahal sejak dulu kita memang sudah memiliki banyak hal yang perlu diurus. Saya rasa sangat penting, para ibu tahu kapan harus meminta bantuan,”
Thandie Newton
Aktris yang berperan sebagai Linda di film The Pursuit of Happiness ini merupakan Ibu dari dua putri, yaitu Ripley dan Nico. Ia mengatakan memiliki seorang anak merupakan pengalaman yang paling indah yang pernah ia dapatkan. Menikmati setiap momen bersama anak adalah hal yang sangat menyenangkan.
“I’ve learned the value of absorbing the moment. I remember the first time Ripley saw her shadow. My God, it was like shadows had just been invented. It was the most exquisite moment.”
“Saya sudah belajar mengenai nilai dari menikmati sebuah momen. Saya ingat momen dimana Ripley pertama kali melihat bayangan dirinya. Oh Tuhan, hal itu seperti hal yang baru saja ditemukan pertama kali. Hal itu merupakan momen yang sangat indah.
Angelina Jolie
Pemeran Mrs. Smith di film Mr. & Mrs. Smith ini merupakan ibu dari enam anak. Ia percaya bahwa anak-anak harus diberi kebebasan untuk berkespresi dengan cara mereka sendiri.
“Children should be allowed to express themselves in whatever way they wish. I would never be the kind of parent to force somebody to be something they are not. I think that is just bad parenting….”
“Anak-anak harus diberi kebebasan untuk mengekspresikan dirinya sendiri dengan caranya masing-masing. Saya tidak akan pernah menjadi orang tua yang memaksakan anaknya untuk menjadi pribadi yang bukan diri mereka. Saya rasa hal seperti itu justru merupakan gaya pengasuhan yang buruk,”
Jennie Garth
Aktris yang berperan sebagai Kelly Taylor dalam film Beverly Hills, 90210 ini berpendapat bahwa untuk menjadi orang tua yang terlibat, Anda harus mampu memprioritaskan apa yang paling penting.
“It doesn’t matter if the dishes are clean. It just matters that my kids are happy.”
“Tidak penting kalau cucian piring bersih, yang terpenting adalah anak-anak saya bahagia”
Wah, semoga kutipan dari artis Hollywood ini bisa memberikan semangat baru untuk Anda ya, Moms.