Facebook Gelontorkan Rp1,5 Triliun untuk Bantu 30.000 UKM
Uzone.id- Facebook telah mengalokasikan USD100 juta atau setara dengan Rp1,5 triliun untuk membantu sekitar 30.000 UKM di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Bantuan ini ditujukan untuk para UKM yang terdampak Covid-19.
Dikatakan Country Director Facebook Company untuk Indonesia, Pieter Lydian, akan memulainya di lebih dari 30 negara dimana kami beroperasi, termasuk Indonesia. Hal ini bisa dikulik lebih lanjut di lamanFacebook.com/grantsforbusiness.
"Kami mendukung bisnis dalam berbagai skala dengan cara apa pun yang kami bisa. Kami fokus untuk memudahkan mencari bantuan, pelatihan, dan dukungan. Kami membuatnya mudah untuk menemukan sumber daya yang kami - dan komunitas perawatan kesehatan - miliki melalui Business Resource," kata Pieter, dalam live conference, Selasa 21 April 2020.
Selain itu, menjelang Ramadan, Facebook telah menyiapkan beberapa program yang akan membantu para penggunanya, khususnya UKM untuk tetap produktif, apalagi di tengah wabah Covid-19. Ada juga program yang membuat penggunanya nyaman bermain game di Facebook.
Dikatakannya, hasil survei online yang dikeluarkan oleh Facebook baru-baru ini menyebut bahwa 83 persen masyarakat Indonesia yang menjalani Ramadan menganggap ponsel membantu mereka untuk menjalankan ibadah selama bulan Ramadhan. Sedangkan 89 persen responden juga sepakat bahwa tetap terhubung itu sangat penting agar mereka dapat menerima informasi terkini selama Ramadan.
"Selama ini percakapan dan perayaan di bulan Ramadan semakin banyak terjadi di online, dan di situasi COVID-19 seperti saat ini, interaksi online pun semakin meningkat karena ruang keluarga telah berubah menjadi suatu pengalaman digital untuk berkomunikasi, mencari informasi, bekerja dan belajar,” ujar Pieter.
Oleh karena itu, selama Ramadan nanti, Facebook ingin tetap membuat penggunanya aktif berinteraksi, terutama para UKM untuk tetap menjangkau pelanggannya. Beberapa program di antaranya adalah,
Bazaar di Rumah
Selama bulan Ramadan, Facebook akan membantu para pelaku UMKM untuk tetap bisa mendapatkan kesempatani melalui Virtual Bazaar. Pelaku UMKM bisa menjual barang-barang mereka dan menemukan pelanggan yang sesuai dan membutuhkan barang-barang tersebut. Virtual Bazaar ini akan ditayangkan melalui platform Facebook.
Belajar Digital di Rumah
Belajar untuk meningkatkan kemampuan digital marketing bersama Facebook.
Kreasi di Rumah
Bekerjasama dengan beberapa mitra, kami akan memberikan informasi seputar COVID-19 dengan cara yang kreatif agar mudah dipahami oleh publik.