Fenomena Alam Gerhana Matahari Cincin Muncul 21 Juni 2020

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Beberapa negara di Asia dikabarkan akan mendapatkan pemandangan fenomena alam yang cukup keren. Namanya gerhana matahari cincin atau Ring of Fire Solar Eclipse. Fenomena alam itu akan terjadi akhir pekan ini.

Gerhana ini juga dikenal sebagai Total Annular Eclipse yang kemungkinan akan muncul pada 21 Juni nanti. Bentuknya akan terlihat seperti cincin namun berwarna merah menyala seperti api.

Gerhana matahari ini terjadi saat matahari, bulan dan bumi berada sejajar namun jarak bulan berada di titik terjauh di orbit bumi sehingga tak bisa sepenuhnya menutupi matahari. Di sinilah efek cincin api itu muncul, tepatnya ketika bulan melewati matahari.

Menurut NASA negara-negara yang akan mendapatkan pemandangan terbaik dari gerhana ini berlokasi di Afrika tengah, Semenanjung Arab, dan beberapa negara di Asia.

"Jalur gerhana matahari langka ini cukup panjang, membentang antara dua benua, Afrika dan Asia, dan 14 negara. Paling luas di Afrika Barat. Jalurnya sekitar 85 kilometer. Durasinya sekitar satu menit 20 detik," jelas tim peneliti di TimeAndDate.com

Gerhana tahun ini dianggap sebagai Gerhana Matahari pertama yang datang di tahun 2020. Gerhana Matahari kedua akan datang pada pertengahan Desember 2020 dan akan menjadi Gerhana Matahari Total.