Hamil Besar, Franda Ungkap Momen Ketika Samuel Zylgwyn Menangis Haru

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Di saat kehamilan Franda semakin besar, Samuel Zylgwyn justru semakin sibuk dengan sinetron stripping-nya yang makin laris, Orang Ketiga. Tak ayal, tidak ada cukup banyak waktu baginya untuk menemani keseharian sang istri. 

Franda sendiri mengaku tidak masalah dengan kesibukan Samuel Zylgwyn. Terlebih pada kehamilan pertamanya ini ia malah merasa lebih tenang dan sabar. Cemburuan pun bahkan tidak dirasakannya. 

"Ni orang hamil kayak gak hamil. Gak ada manja, biasa saja," Franda yang ditemui di acara peluncuran stroller egg - Mothercare di Jakarta, Rabu (21/3), mengingat - ingat komentar banyak orang kepadanya.

Kendati demikian, Samuel Zylgwyn tetap protektif. Dikisahkan Franda, saat ia turun menggunakan tangga jalan misalnya, Samuel Zylgwyn langsung mengambil posisi di hadapannya.

"Jagain, takut aku terjungkal gitu," ungkap Franda. 

Selain protektif, Franda juga merasa Samuel Zylgwyn jadi lebih sensitif. Saat menyentuh perutnya yang bergerak karena aktivitas sang bayi dalam kandungan saja, Samuel Zylgwyn bisa merasa sangat terharu. Terlebih ketika dokter memperlihatkan untuk kali pertama wajah sang anak saat pemeriksaan USG.

"Pas di depan dokter sih dia biasa saja. Tapi pas cuma sama aku, dia ceritain (perasaannya) sambil nangis," bocor Franda. Ah, so sweet. 

(wida / wida)