Game NBA All-World, Main Bola Basket di Dunia Metaverse

pada 2 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id -NBA All-World bakal menjadi game mobile berbasis AR (augmented reality) terbaru bakal diperkenalkan oleh Niantic. Game itu bakal membawa penggemar olahraga bola basket ke dalam duniametaverse.

Untuk merancang game ini, Niantic bekerja sama dengan National Basketball Association (NBA) dan National Basketball Players Association (NBPA). Marcus Matthews selaku Senior Producer Niantic mengatakan bahwa game NBA All-World merupakan pelopor game olahraga berbasis AR yang menarik bagi seluruh penggemar NBA.

“Kami membuat dan merancang game yang memberdayakan para pemain untuk mewakili daerah asal, serta budaya di daerah mereka masing-masing,” katanya, dalam keterangan resmi yang diterimaUzone.idpada Kamis (30/6).

Baca juga:Daftar Game 120 FPS di PS5

Konsep mainnya berbasis geolokasi, mirip-mirip Pokemon Go maupun Ingress yang juga dirancang oleh Niantic. Pemain NBA All-World dapat merekrut, menemukan, menantang, bersaing dengan para pemain NBA lainnya, sebelum membuktikan skill pemain kalian di lapangan.

Selain itu, NBA All-World menambahkan fiturfashionyang memungkinkan pemain untuk memilih pakaian para pemainnya. Gamer dibebaskan untuk menyesuaikan kostum basket pada karakter yang mereka mainkan.

“NBA All-World menghadirkan kesempatan bagi penggemar di seluruh dunia untuk sepenuhnya menikmati energi dan semangat NBA. Hal ini terbukti melalui nama game itu sendiri,  kami berharap penggemar dapat turut merasakan pengalaman yang menyenangkan ini,” ucap Head of Consumer NBA, Matt Holt.

Baca juga:Daftar Game Gratis Terbaik di Android

Dijelaskan Josh Goodstadt, EVP Licensing THINK450, divisi komersial dari NBPA, game NBA All-World buatan Niantic membawa para pemain NBA ke duniametaversedan membuka kesempatan bagi para penggemarnya untuk bisa berinteraksi di dunia digital tersebut.

Game NBA All-World sampai sekarang masih berada di tahappre-register. Bagi kalian yang berniat untuk memainkannya, silakan untuk mendaftar disitus resmi NBA All-Worlduntuk mendapatkan notifikasi jadwal rilisnya.