Gandhi Fernando Nekat Merilis Film Mantan saat Ramadan

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Gandhi Fernando (27) tak hanya dikenal sebagai aktor. Ia mendirikan rumah produksi Renee Pictures. Gandhi Fernando mengatakan, dalam waktu dekat Renee Pictures akan melepas film terbaru, Mantan.

Yang mengejutkan, Mantan akan dirilis di bulan Ramadan. Ini keputusan yang sangat berisiko mengingat pada bulan puasa, penonton relatif sepi. Namun, Gandhi Fernando punya pertimbangan sendiri.

Gandhi Fernando beralasan, “Sempat muncul wacana merilis Mantan setelah lebaran tapi saya tidak bisa. Alasannya, saya sudah punya rencana untuk merilis film-film lain di semester kedua 2017 seperti Zociac Apa Bintangmu, Dongeng Mistis, dan Visionary. Kalau Mantan diundur bulan Agustus, misalnya, maka jadwal rilis film-film lain otomatis mundur juga sampai awal tahun depan.

Saya berkoordinasi dengan pihak jaringan bioskop bahwa Mantan sebaiknya tetap 15 Juni.” 

Gandhi Fernando merilis film barunya, Mantan, di bulan puasa. (Seno/tabloidbintang.com)

Gandhi Fernando mengakui, pihak jaringan bioskop mengingatkan bahwa seminggu setelah 15 Juni ada empat film Indonesia yang rilis menyambut Lebaran. Belum lagi film musim panas milik Tom Cruise, The Mummy akan tayang pada pekan yang sama. Gandhi bukannya tidak menyadari hal ini. Ia tak masalah jika Mantan berhadapan dengan The Mummy. Masih ada harapan mengeruk penonton di 15 Juni mengingat para remaja sudah selesai ujian.

“Jadi remaja yang sekolah punya waktu senggang untuk menonton Mantan. Toh film india PK tayang di dua layar bisa mengumpulkan 200 ribu penonton. Sebenarnya jumlah layar bukan indikator tunggal. Kalau saya rilis tanggal 1 Juni, Mantan berbenturan dengan Wonder Woman. Lebih baik menghadapi The Mummy ketimbang Wonder Woman,” ujar Gandhi di Jakarta, pekan ini. Gandhi berencana menayangkan Mantan minimal di 50 layar di seluruh Indonesia. 

(wyn/ari)