GIIAS 2022: Siapkan Rp1,2 Miliar untuk Pesan Kia EV6

pada 2 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- PT Kreta Indo Artha (KIA), sebagai agen pemegang merek KIA di Indonesia, sudah siap menjual mobil listrik Kia EV6 pada quartal I 2023 nanti.

Untuk harga pun sudah disampaikan oleh Ario Soerjo, Marketing & Development Division Head PT KIA, di ajang GIIAS 2022 yang berlangsung di ICE BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten.

“Akhirnya kita memutuskan untuk membuka inden. Jadi kita sudah kasih kisaran harga kepada konsumen yang sangat menginginkan dan mereka mengisi SPK (Surat Pemesanan Kendaraan). Tapi kita kasih harga belum fix, masih kisaran,” kata Ario di Garuda Room ICE BSD City, Selasa (16/8/2022).

Menurutnya, harga jual Kia EV6 di kisaran Rp1,2 miliar. Konsumen Indonesia yang sudah memesan EV6 dan Niro EV jika digabungkan sudah mencapai 60 SPK hingga Minggu (14/8).   

Kia EV6 sendiri menawarkan daya tahan menjelajah jarak jauh, bebas emisi, dengan kemampuan pengisian daya ultra-cepat, dan gaya yang khas di pasar SUV crossover.

EV6 adalah mobil pertama Kia yang menggunakan platform baru khusus kendaraan listrik baterai (BEV) yang dikembangkan Kia yaitu Electric-Global Modular Platform (E-GMP).

BACA JUGA:RORI Gelar Parade Kemerdekaan 'Unsung Hero' di HUT Ke-77 RI

Sebagaimana Kia Niro EV, desain EV6 juga menggunakan filosofi desain baru 'Opposites United', yang mengambil inspirasi dari berbagai hal yang ditemukan di alam dan manusia.

Di bagian depan, wajah 'Tiger Nose' khas Kia dimaknai ulang untuk era digital ini, hingga menampilkan ‘Digital Tiger Nose.

Lampu DRL memberikan tampilan lebih modern dengan pola cahaya sekuensial yang dinamis. Di bagian bawahnya, air intake udara lebih rendah yang secara visual menghasilkan kesan lebih lebat di bagian depan mobil, dan menonjolkan kesan berteknologi tinggi.

Dari samping, profilnya menampilkan siluet yang terinspirasi dari crossover, yang modern, ramping, dan aerodinamis.

Garis tegas karakter membentang di bagian bawah pintu, dan melengkung ke atas menuju lengkungan fender roda belakang untuk memberikan kesan profil mobil yang lebih panjang secara visual, termasuk untuk menghasilkan nilai aerodinamika lebih baik.

Keunikan lain dihadirkan dari desain lampu belakang yang memanjang dari kedua sisinya. Di dalam kabinnya, mobil ini berusaha tampil berbeda dengan sebuah EV layaknya, menampilkan desain interior yang memanfaatkan platform E-GMP milik Kia.

BACA JUGA:GIIAS 2022: Apa Saja Fitur Canggih Kia Carens?

Meski dimensi EV6 sangat ringkas, namun jarak sumbu roda yang mencapai 2.900mm menghasilkan ruang kabin yang sebanding dengan kebanyakan medium SUV.

Salah satu elemen yang paling mencolok di dalam kabin adalah layar infotainment melengkung berteknologi tinggi. Tampil sederhana, memberikan kesan dasbor bernuansa terbuka.

Dua buah layar berukuran 12,3 inci memiliki fungsi yang berbeda, antara head unit sistem infotainment dan panel instrument.

Sistem infotainment dengan koneksi Apple CarPlay dan Android Auto dapt menghasilkan suara berkualitas melalui speaker lansiran Meridian dengan 14 buah speaker.

EV6 juga menawarkan interior yang cerdas dan fleksibel dengan banyak area penyimpanan kabin, termasuk ruang bagasi 520 liter. Jika kursi baris kedua dilipat ke bawah, kapasitas penyimpanan meningkat menjadi 1.300 liter.

Mobil ini juga dilengkapi bagasi depan yang menyediakan ruang penyimpanan tambahan hingga 20 liter untuk model AWD.

Sebagai penggerak, EV6 GT-Line menggunakan motor listrik Permanent Magnet Synchronous Motor (PMSM) yang terpasang di kedua sumbu roda (depan-belakang) menjadikan mobil ini berpenggerak empat roda.

Motor listrik ini mendapat sumber energi dari baterai berkapasitas 77,4 kWh, yang menghasilkan tenaga puncak hingga 325 PS dan torsi 605 Nm.

Kia EV6 diklain mampu menempuh jarak total hingga 506 km berdasarkan uji WLTP. Dan di-klaim dapat mencapai kecepatan 0 - 100 km per jam dalam waktu 5.2 detik.

Sebagaiman yang dimiliki kedua model elektrifikasi KIA, maka Kia EV6 GT-Line ini juga dilengkapi Advance Driver Assistance System (ADAS) sebagai jaminan keselamatannya.

ADAS yang digunakan oleh mobil ini adalah Smart Cruise Control (SCC), Lane Following Assist (LFA), Lane Keeping Assist (LKA), Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA), Blind-Spot View Monitor (BVM), Manual Speed Limit Assist (MSLA), serta Forward Collision-Avoidance Assist (FCA) yang dapat mendeteksi mobil, pejalan kaki, pesepeda dan persimpangan.