Gojek Kerjasama dengan Blue Bird

pada 9 tahun lalu - by
Advertising
Advertising
| May 10, 2016 13:01 pm

Perseteruan pengelola transportasi dan ojek online tampaknya sudah mereda. Setidaknya, PT Blue Bird Tbk dan Gojek tengah menginisiasi kerja sama strategis. Kerja sama ini berupa pemesanan taksi Blue Bird lewat aplikasi Gojek.

“Kerja samanya untuk pemesanan dan sistem pembayaran,” kata Head of Public Relation Blue Bird, Teguh Wijayanto, ketika dihubungiDreamdi Jakarta, Senin 9 Mei 2016.

Teguh masih enggan menjelaskan secara detail bentuk kerja sama tersebut. Sebab, rencana ini masih dimatangkan kedua pihak.

“Bentuknya seperti apa, nanti adapress conference.Kalau pemesanan (taksi), sudah pasti,” kata dia.

Teguh mengatakan kerja sama ini akan dirilis kepada publik dalam waktu dekat. “Masih digodok (kerja samanya). Dirilisnya ya dalam waktu 1-2 minggu ini,” kata dia.

Sementara itu, manajemen Gojek, lewat keterangan tertulisnya kepadaDream, membenarkan pihaknya akan menjalin kerja sama dengan Blue Bird. Namun, perusahaan transportasi berbasis online ini tak mau berkomentar tentang kabar pemesanan taksi Blue Bird lewat aplikasi Gojek.

“Sebaiknya jangan berspekulasi terhadap kerja sama ini. Kami pasti akan memberikan detail informasinya setelah semua proses rampung. Insya Allah dalam waktu dekat,” kata dia.

Manajemen Gojek mengklaim kerja sama ini bisa saling melengkapi dan menguntungkan kedua belah pihak. “Saat ini kami sedang dalam tahap pembicaraan lebih mendalam terkait kerja sama ini,” kata dia.