Honda Luncurkan Motor Nicky Hayden dan Stefan Bradl di Superbike

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Tim Honda World Superbike meluncurkan motor baru mereka di Red Bull's Hangar-7 HQ, Salzburg, Austria, Senin (6/2/2017).

Tim ini diperkuat dua mantan pebalap MotoGP, Nicky Hayden (Amerika Serikat) dan Stefan Bradl (Jerman). Mereka akan memacu Honda CBR1000RR Fireblade SP2.

Bagi Hayden, ini merupakan musim kedua dia turun di Kejuaraan Dunia Superbike (Superbike World Championship/WSBK).

Musim lalu, dia menutup persaingan dengan berada di peringkat kelima klasemen akhir. Dia total mengumpulkan 248 poin.

"Ini tahun yang baru dengan motor baru, sponsor baru, dan rekan satu tim yang baru," kata Hayden dalam acara peluncuran tim.

Hayden mengatakan bahwa pengalaman semusim kemarin akan dijadikan senjata untuk meraih hasil lebih baik pada musim ini.

"Saya sangat senang kembali bersama Red Bull, yang dulu pernah saya wakili. Ini merupakan kesempatan luar biasa buat saya," aku pebalap 35 tahun tersebut.

"Level persaingan sekarang lebih tinggi dari sebelum-sebelumnya dan kami punya tugas besar di depan. Semua orang sangat termotivasi dan saya tidak sabar untuk segera mulai," ujar juara dunia MotoGP 2006 tersebut.

Sementara itu bagi Bradl, ini merupakan musim pertama dia akan bersaing di WSBK. Musim lalu, dia masih memperkuat Aprilia di MotoGP.

"Semua ini merupakan pengalaman baru bagi saya, dan (WSBK merupakan) sebuah kejuaraan yang belum pernah saya ikuti sebelumnya," kata Bradl.

Seri pertama Superbike 2017 akan digelar di Sirkuit Phillip Island, Australia, 24-26 Februari.

Sebelum itu, para pebalap akan menjalani tes pramusim ketiga atau terakhir di sirkuit yang sama pada 20-21 Februari.