Honda Tampilkan ICON e: dan CUV e: Pertama Kali ke Publik di IMOS 2024

pada 2 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Honda ICON e: dan CUV e: pertama kalinya dipamerkan kepada publik oleh PT Astra Honda Motor (AHM) di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024. Hajatan motor terbesar di Indonesia ini menjadi kesempatan AHM untuk menunjukkan komitmen dalam mewujudkan netralitas karbon.

Berlokasi di Hall 10 ICE BSD, Tangerang, Banten, IMOS 2024,Hondaingin mendukung Environtment, Social, Governance (ESG) lewat kegiatan sosial dan kampanye keselamatan berkendara.

PengunjungIMOS 2024bisa mengeksplorasi booth AHM lewat beberapa zona utama seperti motor listrik, big scooter, fashion, explorer, lifestyle, urban, dan racing. Honda juga menghadirkan zona Safety Riding, Youngster Activity, dan juga Society Contribution.

Melalui zona-zona ini, AHM ingin membawa jajaran produk sepeda motor Honda yang dimilikinya, sekaligus mengajak pengungung IMOS 2024 melihat lebih dekat beragam aktivitas kebersamaan konsumen bersama Honda.

Di Zona motor listrik, AHM membawa motor listrik terbaru mereka yakni ICON e: dan CUV e:. Selain itu juga terdapat motor listrik yang sudah diluncurkan satu tahun lalu yakni EM1 e: dan EM1 e: Plus.

Dalam mendukung ESG, AHM menunjukkan ragam inisiatif pada bidang soscial pada zona Society Contribution yang diprestasikan di tengah booth Honda.

 

 

AHM juga memamerkan beberapa produk motor mereka, seperti di matic terdapat PCX160, ADV160, Vario160, dan Forza. Tak ketinggalan juga matic penuh gaya seperti Honda Stylo160, Scoopy dan Genio juga dihadirkan oleh AHM.

Octavianus Dwi selaku Direktur Marketing mengungkapkan beragam pilihan motor dan aktivitas menarik dipersembahkan AHM di IMOS 2024.

"Kehadiran Honda di IMOS 2024 adalah bentuk kebersamaan kami dengan konsumen. Kami memberikan kebebasan konsumen memilih berbagai produk dan pengalaman yang mendukung kesenangan berkendara mereka sesuai gaya hidup dan aktivitas keseharian mereka. Kami harap kehadiran jajaran sepeda motor listrik Honda dan beragam aktivitas di booth kami dapat memberikan pengalaman berkendara baru bagi pengunjung IMOS 2024," ujar Octa di Tangerang, Rabu (30/10).

 

 

Di Zona Safety Riding, AHM menghadirkan Honda Riding Trainer sebagai sarana edukasi keselamatan berkendara. Pengunjung IMOS 2024 bisa mengikuti gelaran aktivitas menarik terkait keselamatan berkendara.

Menariknya jajaran motor sport Honda dari yang paling kecil CBR150R, CBR250RR, dan CBR1000RR-R juga hadir di zona ini.

AHM juga menyediakan area test ride sepeda motor Honda bagi konsumen yang ingin merasakan sensasi berkendara dengan motor listrik Honda Honda EM1 e:, Honda PCX160, dan Honda CB500X.