Inden Honda ADV 150 Maksimal Sebulan

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

 

Uzone.id- Permintaan Honda ADV 150 terakhir disebut Astra Honda Motor (AHM) udah mencapai 6.000an unit sejak diluncurkan di GIIAS 2019.

Namun, angka tersebut terus bertambah dan sekarang diklaim udah mencapai 8.000an unit dan pastinya akan terus bertambah.

Thomas Wijaya, Direktur marketing AHM, ketika ditemui di event World Premiere Touring Honda ADV 150 di Bali mengatakan, sebesar 60-70 persen par pembelinya berasal dari pulau Jawa.

Video review Honda ADV 150:

“Sejauh ini kita baru mengirimkan sebanyak 1.000an unit. Produksinya sendiri, untuk awal-awal sebesar 9.000an unit,” ujarnya.

Dengan target penjualan sebanyak 10 ribu unit perbulan dan jatah produksi 9.000an unit, memang terpaksa sebagian masih ada yang harus inden ketika melakukan pemesanan.

“Tapi gak bakal lama, kita usahakan semaksimal mungkin, paling lama maksimal sebulan indennya,” ujar Thomas.

AHM sendiri merasa yakin, meskipun segmen ADV 150 yakni skutik bergaya adventure terhitung masih baru di Indonesia, namun punya potensi yang besar kedepannya.

Meski begitu, dirinya belum bisa meramalkan apakah segmen adventure kelas skutik ini bakal terus berkembang atau tidak di Indonesia.

Honda sendiri menghadirkan ADV dengan banderol mulai dari Rp 33 jutaan untuk non ABS dan Rp 36 jutaan untuk yang ABS.

Selain tampangnya yang bergaya adventure, Honda membekali ADV sejumlah fitur seperti Windshield yang bisa naik-turun secara manual, kunci keyless, soket pengecasan, suspensi belakang sub-tank, sampai semua lampunya udah LED.

VIDEO 10 Mobil Terlaris, Avanza Terpuruk, Xpander Memimpin: