Ini Masalah Baterai Motor Listrik Polytron yang Sering Dikeluhkan
Uzone.id- Polytron menjajakan motor listrik di Indonesia dengan sistem baterai sewa yang digaransi seumur hidup. Menariknya setelah berjualan motor listrik lebih dari satu tahun, hingga kini Polytron klaim belum ada keluhan kerusakan baterai.
Tekno Wibowo selaku Commercial DirectorPolytronmenyebutkan memang terdapat keluhan mengenaibaterai. Namun sejauh ini menurutnya belum ada yang mengalami kegagalan atau kerusakan pada komponen suplai daya motor listrik mereka.
"Keluhan ada beberapa, tapi saya lihat dari total populasi itu saya lihathealth-nya. Yang kita jamin kan di atas 85 persen (health battery), sejauh ini enggak ada yang gagal sih," ujar Tekno saat ditemui di Tangerang, Banten, Selasa (25/6).
Menurut Tekno keluhan yang disampaikan ke konsumen rata-rata adalah hanya masalah kebiasaan saja. Terlebih padamotor listrikPolytron yang jarang dipakai, menurutnya perlu dicas hingga penuh terlebih dahulu sebelum digunakan.
"Nah yang sering bermasalah itu adalah motor yang enggak pernah dipakai, ada baterainya. Jadi itu kadang butuh dicas penuh dulu, kemudian dipakai, lalu dicas lagi, maka dia akan kembali normal," jelas Tekno.
"Kalau cuma dicas terus dipakai, nanti dia ada efeknya. Sepertinya sudah penuh padahal belum, tapi ketika dipakai (daya) baterainya hilang sendiri. Itu memang ada teorinya, supaya baterainya bisa meregister memory penuhnya di mana," lanjutnya.
Sejauh ini Tekno menyebutkan, baterai motor listrik Polytron yang diterima konsumen belum ada yang rusak. Jika memang ada kerusakan, Tekno menyebutkan Polytron sudah memiliki pabrik perakitan baterai sendiri, sehingga bisa dibetulkan.
"Baterai rusak belum ada, kita sebetulnya enggak ada masalah. Karena kita sudah bangun pabrik perakitan baterai di Kudus, jadi kalau ada cell yang rusak bisa kita perbaiki itu tidak ada masalah," pungkasnya.
Perlu diketahui, motor listrik Polytron memiliki banderol yang murah karena tidak termasuk baterai. Polytron memberikan skema sewa baterai per bulan untuk setiap konsumen motor listrik mereka.
Menariknya, dengan skema sewa baterai ini Polytron memberikan garansi baterai hingga kesehatannya di bawah 85 persen dengan jangka waktu seumur hidup.
Mengenai biaya sewanya, Polytron mematok harga Rp200 ribu untuk sewa baterai Fox-R. Sementara untuk Polytron Fox-S harga sewa baterainya cukup Rp125 ribu saja.