Ini yang Bikin Pakai Instagram Lebih Enak di Samsung Galaxy Z Flip6

pada 10 hari lalu - by

Uzone.id - Sejak awal 2024 Samsung memang cukup intens bekerjasama dengan Instagram, tujuannya jelas biar ponsel-ponsel mereka bisa optimal di media sosial paling populer itu.

Langkah tersebut memang cukup strategis, mengingat salah satu kendala di ponsel Android (bukan cuma Samsung) memiliki keterbatasan saat dipakai untuk mengupload langsung menggunakan aplikasi kamera bawaan Instagram.

Masalah umum yang ditemui adalah, kualitas foto / video yang kurang tajam, frame video yang tiba-tiba turun, dan lain sebagainya. Namun hal itu tidak akan kalian temukan di Samsung Galaxy Z Flip6.

Samsung Galaxy Z Flip6 memang ponsel yang dirancang untuk paracontent creator,jadi mengoptimalkan ponsel ini untuk Instagram adalah sebuah keharusan. Sekaligus pembeda dengan ponsel Android lainnya.

 

 

Samsung mengklaim sudah mengintgrasikan Instragram pada Galaxy Z Flip6 yang membuat semua kemampuan ponsel ini bisa diterima dengan baik pada aplikasi tersebut. Fungsi Nightography misalnya. Kalian kini bisa meringkus malam dengan baik walau menggunakan aplikasi kamera dari Instagram.

Hasilnya? Sudah pasti mode malam bakal membantu mengambil gambar di tempat temaram. Tinggaljepret,lalu share ke Instagram. Semudah dan sesederhana itu. 

Fungsi lain yang bakal menjadi privilage kalian pengguna Galaxy Z Flip6 di Instagram adalah, Super HDR. Sebuah teknologi yang membuat tampilan foto dan video lebih berwarna.

Fitur ini bekerja dengan menyeimbangkan eksposur dalam setiap gambar, sehingga hasilnya tetap terlihat jelas meskipun dalam kondisi pencahayaan yang berbeda-beda. Ini berarti saat kalian membuat Reels, Feed, atau Story, warna-warna yang muncul akan lebih vivid dan menarik perhatian. Tak seperti pada ponsel lain.

Selain sistem sudah yang terintegrasi dengan baik di Instagram, Samsung Galaxy Z Flip6 juga mengalami upgrade yang cukup signifikan dibanding versi sebelumnya. Ponsel ini ditenagai Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy yang didukung pula dengan vapor chamber untuk menjaga performanya tetap stabil dan tidakoverheat.

 

 

Kapasitas RAM-nya sudah meningkat menjadi 12 GB, dan memori penyimpanannya mulai dari 256 GB dan 512 GB.

Peningkatannya bukan cuma ganti prosesor, tapi menambah kapasitas baterai juga. Dalam dimensi body yang hampir sama dengan sebelumnya, ponsel ini memiliki baterai 4.000 mAh atau naik 300 mAh dari Z Flip5.

Yang disayangkan, pengisian dayanya masih terbatas pada fast charging 25W dan wireless charging 15W.

AI yang bikin ponsel ini kian spesial. Fitur Galaxy AI di smartphone ini sama lengkapnya dengan Galaxy Z Fold6. Ada Sketch to Image, Portrait Studio, opsi Interpreter yang ditampilkan pada cover screen, AI Composer, dan sebagainya. 

Pengalamannya juga sama baiknya, meski layar ponsel ini jauh lebih kecil. Seperti Portrait Studio misalnya, dengan mudah kami bisa mengubah wajah dalam foto menjadi animasi atau kartun 3D.

Demikian pula Interpreter, terjemahan dari bahasa Indonesia ke bahasa asing, ditampilkan dengan baik pada cover screen. Lalu Live Translate, sekarang bisa menerjemahkan panggilan telepon pada aplikasi aplikasi pihak ketiga, seperti WhatsApp, Facebook, Instagram, dan Google Duo.

Kamera utamanya meningkat jadi 50 MP dengan dukungan optical image stabilization (OIS) yang lebih mumpuni dari sebelumnya.

Kamera ini disandingkan dengan ultrawide 12 MP dan kamera selfie 10 MP. Seperti Samsung Galaxy Z Fold6, kalian bisa lho selfie dengan kamera belakang, tinggal nyalakan viewfinder-nya pada cover screen saja.

Samsung Galaxy Z Flip6 dijual dengan harga Rp17.499.000 untuk 12/256GB dan Rp Rp19.499.000 untuk 12/512GB. Ponsel ini tersedia dalam berbagai pilihan warna, ada Silver Shadow, Yellow, Blue, dan Mint, kemudian Crafted Black dan White untuk eksklusif pembelian secara online di web Samsung.