Intip Dapur Yamaha Saat Produksi NMAX

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising


Jagoan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) saat ini adalah NMAX. Skutik gambot tersebut sedang mendulang kesuksesan dengan angka penjualan yang terbanyak.

Sampai Juli lalu, total penjualan domestik NMAX mencapai 133.360 unit. Angka itu belum termasuk jumlah ekspor dari Januari hingga Juli 2016 yang mencapai 24.240 unit. NMAX seolah menjadi penyelamat Yamaha di tengah derasnya terpaan dari kompetitor.

Otomania bersama beberapa rekan jurnalis media nasional berkesempatan melihat langsung produksi NMAX di pabrik perakitan Yamaha, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Jumat (9/9/2016). Acara ini terasa spesial karena deretan direksi YIMM ikut dalam kunjungan pabrik ini.

Sebut saja ada Executive Vice President YIMM, Dyonisius Beti, Direktur Sales YIMM Sutarya, GM Aftersales Service and Motorsport M Abidin, dan Mohammad Masykur Asisten GM Pemasaran YIMM, yang ikut mendampingi wartawan.

"Kami ingin memperlihatkan proses produksi pada fasilitas perakitan yang kami miliki. Di sini yang kami produksi tidak hanya buat kebutuhan domestik, melainkan untuk memenuhi kebutuhan ekspor," jelas Dyonisius Beti kepada wartawan.

Line atau jalur produksi yang dipamerkan adalah NMAX. Maklum ini adalah model terbaik milik Yamaha saat ini. Di sana diperlihatkan proses perjalanan dari mulai rangka sampai dengan quality control, plus saat diangkut dengan truk untuk dibawa ke gudang distribusi.

"Total per hari kita mampu memproduksi 1.200 sampai 1.300 unit NMAX. Itu buat kebutuhan dalam negeri dan ekspor. Saat ini hanya produksi NMAX yang sampai overtime "lembur" atau Sabtu dan Minggu juga digenjot produksinya," jelas M Masykur menjawab pertanyaan Otomania.

Prosesnya yang detail dilakukan buat meminimalisir kecacatan produk saat sampai ke tangan konsumen. "Proses quality control yang memakan waktu agak lama, karena memang harus benar-benar teliti dilihat seluruh bagian sepeda motor," tambah M Abidin.

Sayangnya rombongan jurnalis tidak diizinkan mengambil gambar dari proses pengerjaan ini. Tapi setidaknya sudah bisa dilihat bagaimana produksi NMAX yang saat ini sedang booming di Indonesia.

Copyright Kompas.com