iPad Air 4 Punya Ukuran Lebih Besar dari iPad Air 3

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Ilustrasi iPad Air 3 (Foto: Cnet)

Uzone.id -  Apple masih terus memperkuat diri di pasar tablet dengan meluncurkan sejumlah lini terbaru dari iPad. Belakangan santer terdengar akan ada versi terkini dari iPad Air.

Ya, Apple dikabarkan tengah menyiapkan iPad Air 4. Menurut bocoran yang beredar, tablet ini akan mempunyai ukuran layar 11 inci.

Ini artinya iPad Air generasi terbaru akan sedikit lebih besar ketimbang iPad Air 3 yang berukuran 10,6 inci. Demikian yang dikutip dariGSM Arena, Jumat (5/6).

Baca juga: Muncul Rumor iPad Mini Murah

Walaupun semakin membesar, masalahnya, iPad Air 4 akan kembali hadir dengan Lighting port yang menggantikan konektor Type-C.

Sumber informasi dari mitra penyuplai Apple mengatakan, iPad Air terbaru akan memiliki desain seperti iPad Pro 11 inci yang ada sekarang, serta dengan bezel tipis dan Touch ID.

Baca juga:Bakal Ada Apple Glass di 2022?


Nantinya, tablet ini diperkuat chipset A13 Bionic milik Apple.

Untuk kamera yang dibenamkan atau spesfikasi lain yang ditawarkan di iPad Air 4 belum diketahui lagi. Termasuk harga dan kapan jadwal rilisnya.