Irena Justine di Mata Dude Harlino: Anaknya Baik dan Ramah

pada 9 tahun lalu - by
Advertising
Advertising
| May 28, 2016 10:20 am



Kamis (26/5) malam, Irena Justine meninggal dunia di Rumah Sakit Siloam, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, usai terkena serangan jantung. Jenazahnya dimakamkan Jumat siang di Bandung,Jawa Barat.

Dude Harlinomemiliki kenangan tersendiri tentang Irena Justine yang meninggal dunia di usia 22 tahun.Dude Harlinodan istrinya, Alyssa Soebandono, sempat syuting sinetron yang sama dengan Irena Justine.

Mengenang sosok almarhumah,Dude Harlinomenyebut Irena Justine sebagai pribadi yang sangat baik sekaligus ramah.

“Tahun lalu saya sama Icha, kami syuting bareng Iren (Irena Justine, red) di sinetronSakinah Bersamamu. Anaknya baik dan ramah,” ungkapDude Harlino, saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat siang.

Lebih lanjutDude Harlinomengatakan, Irena Justine memang memiliki riwayat jantung. Saat satu frame dengan dirinya diSakinah Bersamamu, Irena Justine sempat hampir pingsan.

“Yang saya ingat, ada satu adegan dia akting marah sama saya. Adegannya dia marah teriak sama saya, di situ dia mau pingsan. Dia memang ada sedikit masalah dengan jantung,” paparDude Harlino.

Dude Harlinoberharap agar dosa-dosa almarhumah Irena Justine diampuni dan diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa.

(man/ari)