Jelang Lebaran, Barang Apa yang Paling Laku di E-commerce?

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

(Ilustrasi/CNBC Indonesia)

Uzone.id— Masa berpuasa di Ramadan tahun ini memang masih bisa dihitung jari, tapi bukan berarti gak ada prediksi menarik tentang hal-hal yang bakal diserbu oleh netizen di platform belanja online.

Haikal Anggoro selaku VP Head of Traffic Management Lazada Indonesia mengatakan, ada beberapa jenis barang yang diprediksi bakal laris manis dibeli oleh pengguna selama Ramadan ini sampai menjelang Ramadan.

“Sesuai apa yang selama ini dipegang teguh oleh masyarakat Indonesia, kalau Lebaran itu baju baru, Alhamdulillah,” ucap Haikal sembari tertawa saat jumpa pers di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (9/5).

Dia melanjutkan, “nomor pertama itu sudah pasti fesyen atau busana, mau cewek atau cowok. Animo besar sekali.”

Jenis barang fesyen seperti baju muslim dan gamis diakui Haikal masih akan terus laku setiap Ramadan.

Setelah jenis fesyen, barang selanjutnya yang bakal laku keras adalah elektronik.

“Mau gimana pun, orang-orang habis mendapatkan THR, jadi barang elektronik seperti ponsel sampai TV diserbu,” lanjut Haikal.

Baca juga:Realme C2, Ponsel Sejutaan Buat Lebaran

Kemudian, jenis barang yang gak kalah laris menjelang Lebaran adalahbeautyandhealthatau produk kecantikan dan kesehatan.

Menurut Haikal, pengguna perempuan bakal memburu berbagai macam produk kecantikan karena biasanya berbagai brand menggeber diskon besar.

“Namanya juga Hari Raya, pasti pengin tampil cantik, segar, dan berbeda dari hari biasa. Gak heran kalaubeauty productinidemand-nya tinggi selama Ramadan,” ungkap Haikal.

Lazada sendiri siap menggelar program Lazada Ramadan di tahun ini selama 14-16 Mei 2019. Platform e-commerce ini bakal memberikan promo besar dan potongan harga sampai 99 persen.

Promo ini berlaku untuk berbagai macam produk, mulai dari kecantikan, gaya hidup, elektronik, sampai kebutuhan anak.