Jiplak Coin TikTok, YouTube Bikin Fitur Saweran ‘Jewels’

pada 1 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id –YouTube baru saja merilis fitur baru bernama Jewels. Fitur ini adalah cara baru bagi pengguna yang ingin memberikan apresiasi berupa saweran atau hadiah kepada kreator yang sedang melakukan siaran langsung dalam format vertikal.

Fitur baru ini punya fungsi yang mirip dengan coin TikTok. Jadi, sebelum memberikan saweran, pengguna bisa membeli Jewel yang tersedia dalam beberapa paket bundel. Untuk harganya sendiri, Jewels akan dijual dengan harga yang bervariasi berdasarkan promosi dan paket.

 

 

Selain itu, Jewels juga dapat digunakan untuk membeli stiker yang nantinya bisa diberikan kepada kreator saat mereka sedang live streaming dalam format vertikal. Kepada kreator konten yang diberi Jewels akan mendapatkan Ruby. 

Nilai satu Rubi sama dengan USD1 sen. Jadi, setiap mengumpulkan 100 Ruby maka kreator akan mendapatkan USD1 dollar AS atau setara dengan Rp15.000 (tergantung fluktuasi pasar). 

Adapun syarat bagi kreator yang bisa melakukan streaming langsung adalah sebagai berikut:

  1. Memiliki setidaknya 50 subscriber.
  2. Tidak ada batasan streaming langsung dalam 90 hari terakhir.
  3. Verifikasi saluran.
  4. Untuk mengaktifkan streaming langsung diperlukan waktu 1x24 jam sebelum dapat memulai streaming langsung pertama.
  5. Perangkat Android 5.0+. / Perangkat iOS 8+.

 

 

Sayangnya, untuk saat ini fitur Jewels baru dirilis secara terbatas untuk kreator di Amerika Serikat yang memenuhi syarat dan tergabung dalam Program Mitra YouTube (YPP). Artinya, untuk saat ini berarti hanya penonton AS yang bisa membeli dan mengirimkan Jewels selama siaran langsung.

Tapi, tenang saja. Pengguna YouTube di Indonesia bisa memanfaatkan fitur Super Chat dan Super Sticker yang sudah dirilis sejak 2022 lalu untuk memberikan hadiah kepada kreator konten favorit masing-masing. 

Fitur Super Chat sendiri merupakan pesan berbayar yang harus dibeli pengguna sebelum digunakan. Pengguna dapat mengirimkan pesan khusus kepada kreator yang sedang live. 

Pesan tersebut juga punya warna yang berbeda sehingga kreator dan pengguna lain dapat melihat siapa yang mengirimkan pesan berbayar. Semakin mahal harganya, maka durasi chat yang muncul akan semakin lama. 

Selain itu, fitur Super Sticker adalah sticker yang bisa dibeli pengguna untuk diberikan kepada kreator sebagai hadiah atau apresiasi. Nantinya, stiker yang diberikan akan tampil pada laman obrolan selama streaming sedang berlangsung. 

Adapun syarat bagi kreator konten yang ingin menikmati fitur Super Chat dan Super Sticker untuk bergabung terlebih dahulu ke Program Partner YouTube. Berikut syaratnya: 

 

  1. Memiliki lebih dari 1.000 subscriber. 
  2. Memiliki lebih dari 4.000 jam waktu tonton publik (watch time) yang valid selama 12 bulan terakhir.
  3. Tinggal di negara atau wilayah yang didukung Program Partner Youtube.
  4. Punya akun AdSense yang ditautkan.