Kemang, dan Sejumlah Titik Banjir di Jakarta Sore Ini

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising


Hujan yang mengguyur DKI Jakarta sepanjang siang ini membuat beberapa wilayah tergenang banjir. Berdasarkan informasi dari akun Twitter NTMC Polri, banjir kebanyakan setinggi betis orang dewasa.

Misalnya saja di depan Gandaria City, Jakarta Selatan. Genangan air sedalam 40 sentimeter membuat pengendara agak kesulitan melintas. "Harap berhati-hati melintas di kawasan ini," tulis dalam akun @NTMCLantasPolri, Selasa (4/10).

Selain itu, genangan air akibat hujan juga terlihat di Jalan Wijaya, Jakarta Selatan. Kawasan elite Kemang pun tak luput dari genangan air, tepatnya di Jalan Kemang Raya.

Sebelumnya, Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah memprediksi bahwa hujan akan melanda sejumlah wilayah di Jabodetabek. Sejak pukul 11.20 WIB, hujan berintensitas sedang hingga lebat disertai petir telah terjadi di Pekayon Jaya, Pengasinan, Bekasi Selatan, Cilebut, Kedunghalang, Tanah Sareal, Bogor Kota dan sekitarnya.

Kondisi tersebut berlangsung hingga pukul 14.00 WIB dan meluas ke Bekasi Kota, Bekasi Barat, Tambun, Kampung Makassar, Duren Sawit, Jatiasih, Jatinegara, Halim, Pondok Gede, Pasar Rebo, Cakung, Pasar Minggu, Ciracas, Cipayung, Citeureup, Dramaga, Ciampea dan sekitarnya.