Kenapa All New Honda BeAT Gak Pakai Engkol Stater Lagi?

pada 5 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Generasi terbaru All New Honda BeAT sudah tidak lagi menggunakan kick starter alias engkol. Komponen ini dianggap sudah tidak diperlukan lagi karena memiliki banyak fitur canggih.

Sebenarnya All NewHondaBeAT varian terendah yakni CBS, masih dibekali kick starter. Namun varian Deluxe dan Deluxe Smart Key sudah tidak memiliki komponen tersebut.

Sarwono Edhy selaku Senior Analyst New Model Service & Publication Dept PT Astra Honda Motor (AHM) mengungkapkan hilangnya komponenkick startersudah sesuai dengan survei dan studi panjang kepada konsumen.

"Kick starter itu kan dari survei yang dilakukan sebagian besar kustomer itu sekarang sudah jarang menggunakan. Memang masih ada satu-dua yang pakai, tapi jarang sekali," ujar Sarwono saat ditemui di Cikarang, Jawa Barat, belum lama ini.

Dengan hilangnya kick starter, membuat konsumen All New HondaBeATmau tidak mau menggunakan starter listrik untuk menyalakan mesin.

Namun Sarwono menjelaskan, All New Honda BeAT sudah memiliki indikator baterai yang dapat dilihat oleh penggunanya. Sehingga pengendara bisa memantau kondisi baterai atau aki tanpa khawatir starter listrik tidak bisa digunakan.

 

 

"Sebelum baterainya soak, baterai indikatornya memberikan notifikasi. Diharapkan konsumen sudah mengganti baterainya di bengkel. Sekarang cuma varian CBS saja yang pakai (kick starter), tapi diharapkan semua (varian) bisa dihilangkan," jelasnya.

Menariknya, hilangnya kick starter dapat membantu mengurangi bobot All New Honda BeAT hingga 1 kg. Sehingga secara total, motor entry level tersebut lebih ringan 3 kg dibandingkan generasi sebelumnya.

 

 

Perlu diketahui, All New Honda BeAT tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp18.430.000 On The Road (OTR) Jakarta. Tipe Deluxe Standard dipasarkan seharga Rp19.300.000 OTR Jakarta.

Sedangkan Tipe Deluxe Smart Key yang menjadi varian tertinggi di All New Honda BeAT hadir dengan harga Rp19.830.000. All New Honda BeAT Street dipasarkan dengan harga Rp19.300.000 OTR Jakarta.