Kodiaq RS, Bisakah SUV Asal Ceko Ini Bersaing di Indonesia?

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Indonesia dirumorkan bakal kedatangan merek baru asal Eropa, tepatnya Ceko, bernama Skoda. Mobil pertama yang akan dijual berjenis SUV.

Skoda merupakan anak Volkswagen di Ceko.

Tahun 2017 lalu, Skoda mengirim 1.200.500 unit ke seluruh dunia. Angka itu merupakan rekor penjualan Skoda dalam 122 tahun sejarah mereka. Skoda sendiri berdiri sejak 1895. 

Mobil yang dijual Skoda adalah mobil-mobil sedan, SUV dan citycar serta hatchback.

Skoda Octavia, Skoda Rapid, hatchback Fabia, dan sedan Superb dan produsen ini juga memiliki line up SUV mobil Kodiaq, Yeti, juga Karoq.

Nah, SUV yang disebut pertama, yakni Kodiaq inilah yang katanya akan pertama kali dihadirkan untuk pasar Indonesia.

Skoda sudah meluncurkan SUV Kodiaq RS terbaru. Tampangnya tetap mencirikan jajaran SUV Vokswagen grup. Nuansa Eropa ditunjukkan melalui padanan grill vertikal yang besar, mengentalkan nuansa glamour khas Eropa.

Pakai mesin 2 liter, empat silinder, twin turbo diesel, bertenaga 239 Hp dan torsi 500 Nm.

Tenaga itu disalurkan melalui transmisi 7-speed DSG box ke semua roda.

Penunjang kenyamanannya, setting suspensi bisa disesuaikan dengan keinginan pengemudi dan medan melalui Dynamic Chassis Control (DCC).

SUV ini—apalagi nanti statusnya impor, jelas gak akan murah untuk Indonesia, sehingga secara harga, bakal sulit bersaing dengan SUV merek lain yang sudah mapan.

Sudah begitu, merek Eropa kini gak begitu jadi jaminan untuk masyarakat Indonesia. Kita bisa liat rekam jejak, Renault juga Peugeot di Tanah Air. Hampir semuanya mengkerut, kecuali duo BMW dan Mercy.

Jadi, kabar baik buat yang ingin SUV alternatif, apalagi ini datangnya dari Eropa, meski Ceko sendiri belum punya sejarah di Indonesia, namun induknya Volkswagen, tentu jauh lebih mengenal Indonesia.

Pastinya, Skoda gak akan berbicara banyak di pasar otomotif Tanah Air…