Kolaborasi dengan Orval, Kobe Rilis Single Baru

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Ditinggal sejumlah personel tidak membuat band yang sebelumnya dikenal dengan single "Positive Thingking" dan "Pesta Rakyat", Kobe berhenti berkarya. Dengan suntikan personel baru, "mesin" kreatif mereka justru kian menggebu.

Adalah dua vokalisnya, Cheko dan Bonky yang kemudian berkolaborasi dengan band jebolan Asia's Got Talent, Orval. Tidak hanya itu, Tri Hendarta, gitaris muda asal kota Sidoarjo juga ikut bergabung.

Hasil kolaborasi mereka sebuah single bertajuk "Maju Terus Jangan Mundur" akan dirilis pada 14 Juli mendatang. Suara clean dari Cheko KOBE dipadukan dengan musik Punk ala ORVAL diberi sentuhan Rap Bonky KOBE dan distorsi Tri Hendarta.

Di single ini mereka juga menggandeng Denny Chasmala sebagai produser di bawah bendera SSS Artist Management.

"Buatlah karya dari hati, maka pasti di terima dari hati. Kesempatan memang tidak datang dua kali, tetapi bisa berkali-kali, karena sebenarnya kitalah yang menentukan nasib kita sendiri," ujar Bongky dalam keterangan tertulis, Senin (10/7).

"Maju Terus Jangan Mundur" merupakan lagu yang dibuat untuk dapat memotivasi masyarakat di Indonesia untuk terus maju dalam meraih cita-cita dan mimpinya di tengah kehidupan yang semakin sulit dan polemik di bangsa ini.

Bonky mengaku bangga punya kesempatan yang mahal bisa berkolaborasi dengan mereka, dan dibantu orang-orang hebat di belakangnya.

Sementara menurut Cheko, kebersamaan adalah semangat untuk membuat dirinya semakin memperjuangkan, mewujudkan harapan, dan impian bersama.

"Maju terus pantang mundur. Karena Tuhan bersama dengan orang yang tidak mudah putus asa," ujarnya.

Usai perilisan, Kobe akan langsung mengadakan roadshow ke 13 Kota di Jawa dan Bali mulai 21 Juli sampai dengan 9 Agustus 2017.