Kuliner Akhir Pekan:RapokkidiAn.NyeongDepok yang Cenderung Manis

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Kamu kangen menyantap makanan Korea? Kalau ya, buruan datang ke Depok. Kota Belimbing ini memiliki banyak kedai yang menyediakan makanan Korea. Salah satunya, yaituAn.Nyeong,Korean food cafe.

Baca juga:Main ke Depok, Yuk Icip Serabi Solo Pondok Cina yang Mirip Notosuman

Sebelum melewati gapuraSelamat Datang di Kota Depok, kamu bakal menemukanAn.Nyeongdi kanan jalan kalau berkendara dari Jakarta. Kamu bakal melihat toko bercat putih dan merah betuliskanAn.Nyeong.

Kafe makanan Korea ini buka dari pukul 11.00 WIB. Sejak jam buka,An.Nyeongselalu ramai pengunjung. Ada yang makan sendiri atau berbagi makanan dengan teman, pacar, atau keluarga mereka.

An.NyeongKorean food cafe di Depok. (Foto: Birgitta Ajeng/Uzone.id)

Di sini, kamu bisa menemukan banyak makanan Korea, mulai darikimbab,ramion,buldak,bibimbab,bulgogi,topokki,rapokki, dan lainnya. Kali ini, mari fokus padarapokki, yang merupakan campuran antaratopokki(kue beras berbentuk tabung kecil seperti cilok) dan mie.

Sepertitopokki,rapokkidisajikan bersama bumbu pedas manis. Ada tambahan telur dan irisan daun bawang. Porsi satu rapokki yang harganya Rp 50 ribu lumayan banyak.

Baca juga: 3 Pantai Indah di Gangwon, Termasuk Lokasi Syuting Drama Korea Encounter

Lalu bagaimana rasarapokkidiAn.Nyeong? Buat kamu penyuka makanan pedas dan gurih, makanrapokkidiAn.Nyeongbisa jadi kurang nikmat. Sebab,rapokkidi sini tidak terlalu pedas dan cenderung manis. Kimchi yang disajikan secara gratis di atas piring kecil mungkin bisa menyempurnakan rasarapokki.

An.NyeongKorean food cafe di Depok. (Foto: Birgitta Ajeng/Uzone.id)

Setelah kenyang, kamu bisa mencicipi makanan penutup. Selain kopi,An.Nyeongmenyajikan makanan penutup khas Korea, yaitubingsualias es serut. Bingsu menjadi makanan favorit masyarakat Korea di musim panas.

Baca juga: Naik Pesawat, Sandaran Tangan di Tengah Tempat Duduk Buat Siapa?

Ada beberapa varianbingsudiAn.Nyeong, yaitugreentea bingsu,mango bingsu,choco bingsu. Harganya beragam, mulai dari Rp 40 ribu sampai Rp 55 ribu.

Jadi, buat kamu yang merindukan makanan Korea, bisa langsung datang keAn.Nyeong, Depok. Kamu juga bisa sambil mengerjakan tugas di sini, karena Wi-Fi di lantai satu An.Nyeonglancar banget.