Lewat CCTV, Atta Halilintar Perlihatkan Dua Pencuri Honda Scoopy

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Atta Halilintar (Foto: Tomi Tresnady/Uzone.id)

Uzone.id- Youtuber Atta Halilintar menampilkan video rekaman CCTV berdurasi 1 menit 30 detik di akun Instagram pribadinya baru-baru ini. Vodep memperlihatkan dua pencuri tengah berboncengan tanpa helm menyatroni parkiran toko AHHA di Pondok Indah, Jakarta Selatan. Atta sendiri menjabat sebagai CEO AHHA.

Satu pencuri yang dibonceng pakai atasan warna merah dan gelap. Sedangkan pencuri yang mengendarai motor matik warna hitam dan putih pakai jaket cokelat. Di parkiran memang tidak ada siapapun selain dua dua pencuri itu dan motor sedang diparkir.

Baca juga: Innova dan Cortez Diskon Rp 40 Jutaan, Pilih yang Mana?

Tentu saja motor pun jadi sasaran empuk, apalagi kalau tidak ada kunci pengaman tambahan. Dua pencuri itu sempat melihat ke segala arah, apakah keadaan sudah aman sebelum aksinya dimulai. Pria berjaket cokelat itu bertugas sebagai eksekutor. Cuma beberapa detik menyalakan motor Scoopy lalu mereka pun berhasil bawa kabur motor. 

Menurut Atta, peristiwa motor kemalingan itu terjadi pada jam 5 pagi. Atta pun meminta bantuan kepada parafollower-nya untuk memberitahu kalau menemukan ciri Scoopy yang sudah dicuri.

Baca juga: Toyota Corolla 2020 Raih Bintang 5 Uji Tabrakan di Eropa dan Latin

"Yuk kita kasih jera Maling Motor...yang diambil Scoopy NEW Nopol B 4586 TTX dengan Warna abu-abu Dove ciri-ciri body depan sebelah kiri pecah... Sudah sering terjadi percobaan di depan toko dan Pondok Indah Pondok Pinang dan sekitarnya pada saat malam dan pagi hari... kalau ada info hubungi kocoy: 087762562668 or dm @kocoy69,"tulis pemilik 20,2 jutasubscriber YouTube itu.

Beragam komentar dikirim oleh para pengikutnya. Akun @lewihizkia__ mengatakan, maling motor itu "auto di serbu 20jt subs".

Berbeda dengan pendapat akun @wiwiedasti yang menyarankan Atta untuk memakai jasa sekuriti. "Makanya pake security dong toko nya baaangg," tulisnya.

Atta memang sering mengisi konten YouTube-nya dengan prank, sehingga ada netizen yang menganggap unggahan Atta soal motor Scoopy dimaling orang itu sebagai prank.

"Prank," tulis puathaha_.

VIDEO Test Drive Wuling Cortez Turbo