Lucunya! Fitur Together Mode di Microsoft Teams Mirip Rapat Beneran

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

 

Uzone.id- Meeting secara virtual memang bikin awkward karena semua orang berada di satu layar, tak terlihat kedekatan dan kebersamaannya. Rupanya inilah yang mendasari Microsoft Teams membuat fitur baru bernama Together Mode.

Dalam tampilan yang beredar di berbagai media, diberitakan jika Microsoft Teams membuat mode ini agar para peserta meeting merasakan suasana nyata dalam sebuah ruangan. Mirip dengan tampilan saat kita ikut presentasi di sebuah seminar. Para peserta terlihat duduk berdampingan, berjejer di bangku auditorium.

Dilansir melalui Cnet, Jumat, 10 Juli 2020, Together Mode merupakan salah satu cara keren Microsoft Teams untuk menciptakan suasana nyata rapat di kantor, atau seminar di sebuah gedung, bahkan bisa digunakan untuk guru saat mengajarkan anak-anak muridnya secara remote. Semua mengikuti kelas, seolah di dalam ruangan namun sesungguhnya berada di rumah masing-masing.

Rupanya fitur ini merupakan eksperimen dari peneliti teknologi VR Microsoft, Jaron Lanier. Menurutnya, ini merupakan bagian dari penelitian VR tentang bagaimana orang berinteraksi menggunakan avatar profil mereka.

"Kami juga menggunakan AI untuk menempatkan para peserta secara digital dalam sebuah background yang sama. Bisa menampilkan lebih dari 49 orang teman kantor dalam satu background sehingga sangat mirip dengan rapat di dunia nyata," ujar Lanier.

Yang menarik, Together Mode membantu kita lebih fokus pada wajah dan gerak tubuh para peserta meeting sehingga lebih bisa menangkap petunjuk nonverbal. Ini merupakan pola yang hilang saat kemarin-kemarin kita menggunakan virtual conference.

Sepertinya ini merupakan salah satu keunggulan dari Microsoft Teams untuk bisa bersaing dengan Zoom, Google Meet atau aplikasi meeting online lainnya. Pasalnya, Microsoft Teams juga sudah menambahkan fitur hand-raising, emoji, whiteboard, integrasi dengan Cortana dan meeting transkripsi.