MacBook Pro, Mac mini & iMac dengan Chip M4 Bakal Debut Pekan Depan

pada 2 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id -Applemungkin akan mengumumkan produk terakhirnya di tahun ini. Adalah jajaran Mac terbaru yang ditenagai prosesor M4 yang bakal diumumkan ketersediaannya di pekan depan.

Hal ini disampaikan langsung oleh Senior Vice President of Worldwide Marketing Apple, Greg ‘Joz’ Joswiak di X (dulunya Twitter). 

"Mac(????) kalender Anda! Kami memiliki minggu pengumuman yang menarik di depan, dimulai pada Senin pagi. Stay tuned...," tulisnya.

 

 

Jangan harap pengumuman ini berarti Apple akan menggelar acara khusus untukMacdi tahun ini. Pabrikan asal Cupertino itu cukup memperkenalkan produk barunya melalui siaran pers maupunnewsroomresmi mereka. 

Apple M4 sendiri melakukan debutnya pada iPad Pro edisi 2024 pada acara ‘Let Loose’ di awal Mei. Prosesor ini memiliki performa CPU, GPU, Neural Engine, serta sistem memori yang lebih tinggi, tapi semuanya berjalan pada daya yang lebih rendah.

“Kinerja M4 yang hemat daya, bersama dengan mesin tampilan barunya, memungkinkan desain tipis dan tampilan inovatif pada iPad Pro, sementara peningkatan mendasar pada CPU, GPU, Neural Engine, dan sistem memori menjadikan M4 sangat cocok untuk digunakan untuk aplikasi terbaru yang memanfaatkan AI,” jelas Johny Srouji, Senior VP of Hardware Technologies di Apple saat itu.

 

 

Rumornya, ada beberapa model Mac dengan Apple M4 yang bakal dirilis pekan depan, antara lain Mac mini yang didesain ulang sepenuhnya, iMac dengan layar 24 inci, dan MacBook Pro. 

MacBook Pro akan terbaru menjadi dua ukuran layar, 14 inci dan 16 inci. Apple juga menyediakan versi kelas atas dari laptop barunya yang diotaki M4 Pro dan M4 Max. 

Sementara untuk Mac mini, ukurannya akan diperkecil lagi, kemungkinan mendekati Apple TV. Adapun untuk iMac, selain layarnya yang menjadi 24 inci, tak ada perubahan desain yang signifikan para perangkat tersebut. 

Bukan cuma meluncurkan jajaran perangkat Mac yang baru, Apple juga akan mengumumkan ketersediaan update iOS 18.1, iPadOS 18.1, dan macOS Sequoia 15.1 dengan Apple Intelligence.