Manfaat Lidah Buaya yang Serba Guna
Ada banyak alasan mengapa Anda sebaiknya menanam lidah buaya di rumah. Tak hanya untuk mempercantik pekarangan, Anda juga bisa memanfaatkan daunnya untuk berbagai hal. Ya, lidah buaya adalah tanaman serba guna yang sudah dikenal khasiatnya sejak berabad-abad lalu. Untuk mengenal lebih jauh apa saja manfaat lidah buaya bagi kesehatan, simak terus penjelasannya berikut ini.
Manfaat lidah buaya untuk kesehatan
1. Merawat kulit
Jika dioleskan, getah (gel) lidah buaya bisa menjaga kelembapan dan kekenyalan kulit secara alami. Ini karena kandungan air dari lidah buaya sangat tinggi. Lidah buaya memang sejenis tanaman kaktus yang bisa bertahan di lingkungan yang sangat kering, berkat kemampuannya menyerap air secara maksimal.
2. Meredakan iritasi dan gatal pada kulit
Tak hanya menjaga kelembapan kulit, Anda juga bisa meredakan berbagai masalah kulit dengan lidah buaya. Sejumlah penelitian telah membuktikan keampuhan lidah buaya dalam mengatasi jerawat, ruam, iritasi kulit, gatal akibat gigitan serangga dan reaksi alergi, bekas luka, hingga gejala psoriasis.
3. Mengobati luka bakar
Getah lidah buaya sering dijadikan salep alami untuk mengobati luka bakar. Getah tersebut memang mampu mendinginkan dan memperbaiki kerusakan jaringan pada bekas luka bakar. Selain itu, lidah buaya juga bisa membantu mengatasi masalah kulit terkait sengatan matahari. Getah tanaman ini ampuh menghentikan penyerapan radiasi ultraviolet (UV) ke dalam kulit.
4. Melembutkan dan menutrisi rambut
Kalau rambut Anda mudah kusut dan rontok, oleskan getah lidah buaya pada kulit kepala. Kandungan enzim pada lidah buaya mampu mengangkat sel kulit mati yang menumpuk pada kulit kepala dan menutrisi akar rambut Anda. Dengan begitu, rambut pun tumbuh lebih kuat, halus, dan mudah diatur.
5. Mengatasi masalah pencernaan
Manfaat lidah buaya juga bisa Anda dapatkan dengan mengonsumsinya. Jika dikonsumsi, lidah buaya mampu mengatasi berbagai masalah pencernaan. Mulai dari sembelit, perut kembung,irritable bowel syndrome(IBS), hingga penyakit asam lambung (GERD). Pasalnya, lidah buaya mengandung enzim dan bakteri baik yang mendukung fungsi usus dan lambung. Anda bisa mencampurkan lidah buaya dalam air atau teh hangat untuk diminum langsung.
6. Menurunkan kadar gula darah
Salah satu manfaat lidah buaya yang cukup mengejutkan adalah menurunkan gula darah. Dalam sejumlah penelitian dan percobaan klinis, mengonsumsi 2 sendok makan daging lidah buaya per hari mampu menurunkan kadar gula darah bagi penderita kencing manis (diabetes tipe 2). Namun, hati-hati jika Anda juga sedang mengonsumsi obat penurun gula darah. Sebaiknya jika Anda ingin mencoba cara ini, konsultasikan dengan dokter Anda terlebih dulu.
7. Melawan peradangan
Jangan meremehkan manfaat lidah buaya untuk melawan peradangan yang jadi akar berbagai jenis penyakit. Kandungan antioksidan serta asam lemak dalam lidah buaya mampu meredakan gejala radang usus, radang dingin, radang tenggorokan, radang sendi, dan lain-lain.
8. Menangkap radikal bebas
Radikal bebas adalah penyebab kerusakan sel dalam tubuh yang datang dari polusi, bahan kimia dari makanan atau rokok, serta produk-produk perawatan kulit Anda. Kerusakan sel tersebut bisa mengakibatkan penuaan dini serta pertumbuhan kanker. Untuk menghentikan radikal bebas, vitamin A dan E dalam lidah buaya akan menangkap molekul-molekul berbahaya tersebut sebelum diserap dan merusak sel tubuh.