Melihat Posisi Apotek Senopati, Memang Rawan Ditabrak Mobil

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Apotek Senopati di Jalan Senopati Raya, Jakarta Selatan (Google Street View)

Uzone.id- Bangunan Apotek Senopati yang berdiri di Jalan Senopati Raya, Jakarta Selatan, berada di tengah pertigaan pertemuan Jalan Gunawarman dan Jalan Senopati. Jadi, istilahnya bangunan tusuk sate.

Apalagi, saya sudah sering melewati Jalan Gunawarman yang kalau dalam keadaan langit lagi gelap dan jalanan sepi, akan tergoda untuk memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi. Trek Jalan Gunawarman beraspal mulus dan lurus tanpa cela.

Kalau pengendara dalam kondisi mabuk kayak yang dialami Andre Sutio (19) - menurut keterangan Lurah Senayan Kurnia Rita - tentu saja mobil sedan BMW 335i yang dikendarainya terus saja nyelonong hingga menyeruduk bangunan Apotek Senopati pada Sabtu (28/12/2019) sekitar pukul 04.30 WIB pagi.

FOTO: Kondisi Mengenaskan, BMW 335i Tabrak Apotek Senopati

Pada Minggu, 27 Oktober 2019, kejadian serupa terjadi. Sebuah Nissan Livina yang dikendarai Putri Kalingga Hermawan (21) menerobos bangunan Apotek Senopati sampai seluruh badan mobil masuk dalam ruangan. lagi-lagi waktu kejadian dini hari sekitar pukul 03.30 WIB.

Sayangnya, Nissan Livina yang dikemudikan Putri mengakibatkan seorang satpam tewas, dan seorang lagi luka-luka saat mereka tengah tidur di teras bangunan.

Polisi menyatakan, Putri memacu kendaraan 60 km/jam. Selain karena tidak hafal jalan, bukan pedal rem yang diinjak, Putri malah injak pedal gas saat menemui belokan.

Untuk menghindari kejadian serupa, petugas Bina Marga sudah memasang pembatas jalan Moveable Concrete Barrier (MCB) di persinggungan Jalan Gunawarman dan Jalan Senopati Raya.

Ketua Tim Lapangan Bina Marga Kecamatan Kebayoran Baru Supriyanto mengatakan kepada media pada Sabtu (28/12), pembatas jalan sebetulnya sudah diperbaiki setelah hancur ditabrak Nissan Livina yang dikendarai Putri.

"Belum selesai pengerjaan ternyata ada kejadian lagi," ungkap Supriyanto.

 

VIDEO Tes Suspensi Xpander Cross di Jalan Layang Tol Japek II