Mengenal 4 Sutradara yang Mengarahkan Daniel Craig Sebagai James Bond

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id-- Para penggemar film seri James Bond boleh menarik napas lega lantaran sutradara baru yang bakal menggarap film anyar di tahun 2018 ini sudah diumumkan. Dan ia bukan sutradara sembarangan.

Nama Danny Boyle terbilang mentereng. Jika melihat filmografinya, paling enggak kita bisa percaya dalam hati bahwa kualitas film yang diberi judul ‘Bond 25’ inigakakan kalah keren dari yang sebelumnya. Dan yang terpenting, kita bakal melihat aksi Daniel Craig lagi,gaes!

Craig pun sering dianggap oleh berbagai media sebagai James Bond terbaik karena berhasil menampilkan karakter modern yang penuh karisma, tangguh, serta aura Bond-nya begitu terasa saat ia melawan para musuh yang kejam.

Keapikan Craig sebagai agen mata-mata dengan kode 007 itugakbisa lepas dari kehadiran sutradara yang mengarahkan tiap filmnya. Ada tiga sutradara yang telah bekerja sama dengannya, plus Boyle sendiri.

Siapa sajakah mereka? Yang jelas, keempat orang inigakada yang berdarah Amerika.He he he.

 

Martin Campbell

Sutradara asal Selandia Baru ini besar di industri televisi dan film. Usianya 74 tahun, ia pertama kali dikenal berkat hasil garapannya untuk film James Bond lawas, ‘GoldenEye’ pada 1995 yang dibintangi oleh Pierce Brosnan.

Kemudian ia menjadi sutradara ‘The Mask of Zorro’, ‘The Legend of Zorro’, dan ‘Green Lantern’. Film Bond dengan bintang Craig yang ia garap adalah ‘Casino Royale’ pada 2006 silam.

Campbell sendiri pernah meraih penghargaan BAFTA Awards sebagai sutradara terbaik berkat arahannya untuk film ‘Edge of Darkness’ yang dirilis pada tahun 1986.

 

Marc Forster

Ia adalah sutradara yang menggarap ‘Quantum of Solace’ pada 2008. Foster yang berdarah Jerman ini terbilang berhasil juga di pasar Hollywood berkat sejumlah film populernya.

Pria kelahiran 30 November 1969 ini terkenal lewat film ‘Monster’s Ball’, ‘Finding Neverland’, ‘Stranger than Fiction’, ‘The Kite Runner’, dan filmthrillertentang zombie, ‘World War Z’. Film terbaru Forster yang akan tayang tahun ini adalah ‘Christopher Robin’ produksi Disney.

 

Sam Mendes

Namanya tidak asing lagi di dunia perfilman. Kariernya melejit lewat film ‘American Beauty’ dan berhasil membuatnya memboyong pulang piala Golden Globe dan Academy Awards sebagai sutradara terbaik.

Sejak James Bond ‘era’ Craig, Mendes menggarap dua film sekaligus, yakni ‘Skyfall’ dan ‘Spectre’. Dibanding dua film sebelumnya, ‘Skyfall’ dan ‘Spectre’ dinobatkan sebagai film Bond dengan pendapatan terbesar. Masing-masing berhasil mengantongi US$1,1 miliar dan US$880 juta.

Film-film terkenal lain hasil garapan sutradara berdarah Inggris ini adalah ‘Road to Perdition’, ‘Jarhead’, ‘Away We Go’, dan ‘Revolutionary Road’.

 

Danny Boyle

Ini dia, sutradara teranyar dari film seri Bond versi Craig. Boyle sama seperti Mendes, berkebangsaan Inggris.

Sejak awal Boyle terjun di industri perfilman, karyanya diterima dengan baik. Film debutnya, ‘Shallow Grave’ berhasil mengantongi penghargaan BAFTA Awards sebagai film British terbaik. Film-film populer Boyle lainnya adalah ‘Trainspotting’, ‘The Beach’, ‘28 Days Later’, ‘127 Hours’, dan ‘Steve Jobs’.

Kemenangan besar Boyle ada di film ‘Slumdog Millionaire’. Film itu mengantongi 10 nominasi Academy Awards dan memboyong pulang 8 piala Oscar, termasuk penghargaan untuknya sebagai sutradara terbaik.

Gakheran, jika banyak yang berharap Boyle bakal maksimalbangetmenggarap ‘Bond 25’ yang rencananya akan dirilis pada November 2019 ini. Kita tunggu saja!