Mengenal Aplikasi Strava yang Mendadak Viral: Ini Fitur & Fungsinya

pada 5 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id– Setelah jokiscreenshotiPhone yang ramai digemari, timeline media sosial masyarakat Indonesia saat ini dihebohkan dengan jasa joki Strava. Yap, sekarang banyak netizen Indonesia yang rela membayar hanya untuk membeli ‘tangkapan layar’ capaian tertentu di aplikasi Strava.

Bagi yang belum tahu, Strava sendiri adalah aplikasi olahraga yang sudah hadir semenjak tahun 2009 lalu dan cukup populer di kalangan pecinta olahraga hiking, sepeda dan lari.

Aplikasi ini biasanya digunakan oleh para pelari dan pengendara sepeda untuk melacak aktivitas olahraga mereka, termasuk melacak jarak dan waktu yang ditempuh saat melakukan olahraga lari atau bersepeda.

 

 

Tidak hanya aktivitas olahraga seperti lari dan sepeda saja, Strava juga hadir untuk melacak aktivitas lainnya seperti olahraga air mulai dari Renang, Canoe/Dayung, Kayak, Berlayar/Sailing, Surfing/Berselancar, atau olahraga musim dingin seperti Ice Skate, Snowboard, Ski, dan lainnya.

Olahraga lainnya yang bisa dilacak oleh Strava adalah Golf, Skateboard, Sepakbola, Badminton, Tennis, Weightlifting, Pilates, Table Tennis, Squash, Yoga, Workout biasa dan masih banyak lagi.

Dengan banyaknya olahraga yang tersedia, Strava tidak hanya menghadirkan fitur pelacakan jarak, namun juga mencatat kecepatan, ketinggian dan waktu. Ada juga fitur analisis kesehatan seperti menganalisis kekuatan pengguna, detak jantung dan cadangan energi.

Selain untuk olahraga, salah satu fitur andalan yang mungkin tidak ada di aplikasi olahraga lainnya adalah fitur komunitas yang memungkinkan kalian bertemu dengan teman baru dan bergabung dengan komunitas yang memiliki hobi olahraga yang sama.

Fitur-fitur Strava

Untuk lebih lengkapnya, berikut beberapa fitur yang ada di aplikasi Strava berdasarkan keterangannya:

Bisa merekam semua kegiatan: Mulai dari lari, bersepeda, mendaki, yoga, dan lebih dari 30 jenis olahraga lainnya. 

Bisa menemukan rute mana saja: Strava diklaim hadir dengan peta atau rute yang bisa melacak pengguna dimana saja. Alat rute aplikasi ini diklaim menggunakan data Strava untuk secara cerdas merekomendasikan rute populer berdasarkan preferensi pengguna.

Membangun tim dukungan sendiri: Di aplikasi ini kalian akan menemukan komunitas yang sesuai dan saling menyemangati satu sama lain.

Berlatih dengan lebih cerdas: Kalian akan mendapatkan wawasan data untuk memahami kemajuan kegiatan dan melihat peningkatan olahraga kalian.

Untuk pelacakan aktivitas, Strava memiliki fitur

  • Pelacak durasi, jarak, kecepatan, elevasi dan lainnya untuk berbagai aktivitas olahraga.
  • Mendukung pelacakan di luar maupun di dalam ruangan dengan GPS dan sensor bawaan perangkat
  • Menyimpan data riwayat aktivitas untuk data analisis dan perbandingan
  • Memberikan wawasan tentang performa kalian dalam bentuk grafik, bagan, dan tren.
  • Memantau kemajuan kalian dan mengidentifikasi area untuk peningkatan aplikasi dan pelacakan
  • Bisa menentukan dan merekomendasikan tujuan dan melacak kemajuan kalian

Sementara untuk komunitas, kalian bisa:

  • Pengguna bisa bergabung dengan klub dan grup untuk terhubung dengan orang lain yang memiliki minat yang sama
  • Ikut challenge dan membuat tantangan sendiri bersama teman-teman
  • Mengikuti dan mendukung teman dan anggota komunitas lainnya
  •  Berbagi aktivitas dan pencapaian di media sosial
  • Kalian juga bisa membandingkan statistik aktivitas sendiri dengan pengguna lain lewat fitur Segments

 

 

Device yang bisa dihubungkan dengan Strava

Untuk memaksimalkan fitur-fitur yang ada, jangan lupa untuk menghubungkan aplikasi ini dengan device kesehatan kalian seperti smartwatch. Beberapa smartwatch yang sudah connect ke aplikasi ini adalah:

Stravabasicallybisa terhubung dengan berbagai smartwatch yang ada saat ini, mulai dari yang affordable hingga yang flagship, berikut beberapa diantaranya:

  • Redmi Watch 3 
  • Fitbit Versa 4
  • Apple Watch Series 9
  • Samsung Galaxy Watch 6
  • Garmin Forerunner 965
  • Amazfit GTS 4
  • Huawei Watch series dan masih banyak lagi

Cara berbagi foto riwayat jarak dan waktu olahraga di Strava ke Instagram

  1. Pertama, jangan lupa untuk memastikan kalian sudah login ke aplikasi Strava
  2. Buka aktivitas yang telah kamu simpan di Strava.
  3. Ketuk ikon kamera atau opsi "Add Photos" yang tersedia di layar aktivitas untuk menambahkan foto kalian saat berolahraga.
  4. Tambahkan deskripsi atau komentar pada foto, lalu simpan.
  5. Setelah itu, klik tombol "Share" yang biasanya berbentuk ikon panah atau opsi "Share" di layar aktivitas untuk membagikan aktivitas menggunakan foto kalian.
  6. Pilih Instagram dan kalian akan dialihkan ke dalam aplikasi dengan gambar dan data riwayat aktivitas sesuai dengan aplikasi Strava kalian.