Mengintip Limosin Baru Presiden Donald Trump Seharga Rp 235 Miliar

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Presiden Amerika Serikat, Donald Trump punya mobil baru untuk operasional kepresidenan.

Masih berjenis limosin, mobil bongsor ini masih digarap Cadillac dan tentu aja selain mewah, pastinya punya standar keamanan kelas militer.

Dilansir Fox News, untuk limosin kepresidenan ini walaupun terlihat seperti CT6 tapi ada perbedaan pada grill dan lampu depan yang terkesan lebih konvensional. 

Setelah menunggu selama 2,5 tahun, akhirnya Trump bisa duduk di dalam kendaraan canggih tersebut.

Saat menghadiri sebuah acara publik, Trump turun dari helikopter kepresidenan dan langsung menuju mobil merek Cadillac itu.

Mobil ini untuk menggantikan mobil kepresidenan yang sudah menunaikan masa baktinya sejak 2009 lalu.

Sayangnya, pihak Secret Service yang merupakan Pasukan Pengawal Presidenan Amerika Serikat menutup rapat soal spesifikasi lengkapnya.

Namun, bodi bongsornya karena ternyata limosin ini menggunakan platform sebuah truk GMC Topkick, sehingga bobotnya mencapai 6,8 ton sampai 9,01 ton.

Kabinnya pun jadi ekstra luas, karena bisa menampung sampai tujuh penumpang, layaknya sebuah MPV. Kabin itu juga bisa disulap jadi ruang rapat.

Mobil ini dibekali dengan pelat dan kaca tebal untuk menahan serangan peluru dari senapan mesin, roket dan timah panas yang keluar dari meriam tank. Keempat ban tetap bisa digunakan, meski dalam kondisi kempis.

Pemerintah Amerika Serikat sudah menandatangani kontrak dengan General Motors (GM) untuk membeli beberapa unit limo dengan spesfikasi yang sama seharga sekitar USD 15,8 juta atau setara Rp 235,3 miliar per unitnya.