Menikmati Kenyamanan Ruang Kabin Mitsubishi XFORCE

pada 8 bulan lalu - by

Uzone.id-Mitsubishi XFORCE dihadirkan tidak hanya mengedepankan tampilannya yang atraktif, tapi juga menjaga keseimbangan dengan menawarkan ruang kabin yang nyaman.

Ketika masuk ke ruang kabin, Mitsubishi ingin menciptakan kesan elegan dan modern. Penambahansoft-paddingyang dibuat dari “kain mélange” di area dashboard dandoor trimmemberikan kenyamanan sekaligus terasa mewah.

 

 

Panel instrumennya didesain dengan bentuk floating berukuran luas, terkesan menyatu dengan layar multimedia touchscreen 12,3 inci.

Layar multimedia itu memiliki berapa elemen menarik. Salah satunya adalah Multi-Meter, yang terinspirasi dari model panel instrumen Pajero lawas, dan diadaptasi menjadi konten digital untuk XFORCE.

Pengguna juga dapat menyesuaikan dan membuat Multi-Meter custom dengan memilih informasi favorit yang ingin ditampilkan. Di Multi-Meter itu, bisa ditampilkan pula menu Avionics, Altitude, dan Drive Mode.

Elemen menarik lainnya adalah Driving Score. Ini adalah fitur baru yang pertama kali ada di mobil Mitsubishi. Mobil dapat memberi skor pada keterampilan mengemudi penggunanya.

Fungsi ini dikembangkan berdasarkan data mengemudi dari para pengemudi profesional di Mitsubishi dan diawasi oleh pembalap legendaris Dakar, Hiroshi Masuoka.

Skor mengemudi akan ditampilkan dalam layar 12,3 inci tersebut. Hal itu dapat menjadi evaluasi cara mengemudi agar dapat meningkatkan keterampilan mengemudi Anda untuk mendapatkan pengalaman berkendara yang nyaman dan menyenangkan.

Multi Information Display (MID) XFORCE juga punya tampilan yang menarik. Digital driver display dengan lebar 8 inci ini memanfaatkan seluruh area tampilan dengan lebih efektif sehingga dapat menampilkan berbagai informasi dengan sangat jelas.

XFORCE memiliki dua mode tampilan-mode klasik dan mode unggul. Dengan mengubah desain meter ke mode unggul, tampilan konten akan lebih besar.

XFORCE juga memiliki ruang penyimpanan serbaguna yang cukup banyak. Total ada 18 ruang penyimpanan untuk cup holder maupun kantong-kantong serbaguna.

Menariknya, Mitsubishi memberikan ambient light di beberapa titik. Tidak hanya berfungsi , menambah keindahan kabin, ambient light itu menunjukkan posisi-posisi ruang penyimpanan.

Tak ketinggalan, XFORCE memiliki empat soket USB, yaitu USB-A & USB-C untuk depan dan belakang, serta pengisi daya nirkabel dan soket daya 12V di bagian depan.

Mitsubishi menyiapkan cukup banyak port pengisian untuk semua penumpang agar bisa menikmati perjalanan dengan nyaman.

Ruang kabin XFORCE terbilang lapang. Dengan dimensi panjang 4.390 mm, lebar 1.810 mm, tinggi 1.660 mm, wheelbase 2.650 mm XForce punya ruang kabin shoulder room, leg room dan hip room yang terluas di kelasnya.

Ditambah lagi bangku penumpang memiliki 8-step reclining (17 hingga 33 derajat), plus material dengan fitur anti heat guard technology.

Urusan pendinginan kabin, Mitsubishi XFORCE sudah dilengkapi pengatur suhu dual zone sehingga suhu untuk kabin depan dan belakang bisa diatur secara terpisah. Terdapat Ventilasi udara untuk lutut pengemudi mendinginkan bagian bawah tubuh pengemudi secara langsung.

Kemudian teknologi Nanoe X meningkatkan kualitas udara dan menghilangkan bau di dalam mobil, menciptakan lingkungan yang lebih nyaman di dalam kendaraan.

XFORCE juga dilengkapi dengan console box yang berfungsi sebagai pendingin untuk membuat botol minuman tetap dingin dan menjadikan kabin sebagai ruang yang lebih nyaman.

Mitsubishi juga sangat mengedepankan sektor kepraktisan pada XFORCE. Kursi belakang dapat diatur dalam perbandingan 40:20:40.

 

 

Saat kursi bagian tengah diturunkan, akan menambah ruang kargo dengan tetap memiliki dua kursi yang nyaman ditumpangi.

Selain itu, lantai bagasi dapat diatur tingginya dalam dua tahap. Hal ini memberikan keleluasaan bagi pengguna untuk membawa berbagai barang berukuran besar, seperti galon air, koper, dan sebagainya.

Selain itu, pintu belakang menerapkan mekanisme power tailgate. Pintu dapat otomatis terbuka cukup dengan menggerakan kaki di bawah bumper mobil. Hal ini tentu sangat memudahkan dalam penggunaan sehari-hari.