Menperin Ungkap Ertiga dan Innova Siap Hadir Versi Hybrid Mulai Tahun Depan

pada 3 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Transisi menuju era mobil listrik salah satunya bisa dilakukan dengan mengkonversi mobil konvensional yang sudah ada menjadi versi hybrid. Seperti apa yang akan dilakukan Toyota dan Suzuki.

Langkah menjadikan mobil-mobil yang sudah ada menjadi versi hybrid dianggap jadi salah satu transisi yang paling smooth karena masyarakat sudah familiar dengan mobilnya.

Nah, di gelaran virtual Investor Daily Summit, Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita selain mengungkap setidaknya bakal ada dua pabrikan yang siap menghadirkan versi hybrid dari mobil-mobil konvensional populernya.

Baca juga: Jajal Mobil Listrik Termurah MG ZS EV, Kencangnya Senyap!

Toyota misalnya, yang berencana untuk menghadirkan versi hybrid dari Innova yang diproduksi lokal oleh Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMIN).

"Kunjungan ke Jepang pada 2021, yaitu tercapainya komitmen investasi baru, terdiri dari berbagai macam produsen, seperti Toyota. Mereka juga berkomitmen untuk membangun kendaraan bermotor berbasis listrik di Indonesia," ucapnya.

Bahkan untuk Toyota, rencananya bukan hanya Toyta Innova saja yang akan dijadikan versi hybrid, tapi sedikitnya bakal ada 10 model di mana 5 di antaranya 5 model plug-in hybrid.

Selain Toyota, ada Suzuki yang berniat juga untuk menghadirkan Ertiga dan XL7 versi hybrid pada tahun 2022 dan 2023, serta untuk ekspor pada tahun 2024.

"Ertiga dan XL7 akan mild hybrid, akan dikembangkan jadi tujuan ekspor di Asia dan pasa Latin Amerika, jadi mereka akan investasi setelah kami jelaskan rencana pemerintah merevisi PP 73," kata Menperin.

Hal ini , lanjut Menperin, membuktikan bahwa komitmen investasi dari prinsipal tersebut menunjukkan Indonesia masih menjadi negara tujuan investor dalam industri kendaraan bermotor, dan memberikan komitmen untuk membangun kendaraan bermotor berbasis listrik di Indonesia.

VIDEO Bocoran Toyota Avanza & Honda BR-V Terbaru, Berubah Biar Laris Lagi: