MINI Klasik Direstorasi Jadi Modern, Harga Rp2,2 Miliar

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

David Brown MINI Remastered (Foto: car.watch.impress.co.jp)

Uzone.id- MINI klasik dihargai 16 juta yen atau sekitar Rp2,2 miliar (tidak termasuk pajak). MINI yang dinamai David Brown MINI Remastered itu dipamerkan selama tiga hari, 31 Juli-2 Agustus 2020 di Makuhuri Messe, Chiba, Jepang.

Ada 25 unit MINI klasik yang direstorasi oleh David Brown Automotive (DBA). Setiap kendaraan yang ditangani DBA adalah buatan tanggan di Inggris, dilansir car.watch.impress.co.jp.

MINI tersebut disehatkan kembali mesinnya dengan dibongkar lalu dibangun kembali, disetel lalu ditingkatkan outputnya sebesar 30 persen.

Blok mesin di-sandblasting lalu dilapisi material bubuk. Bodi terbuat dari alumunium sehingga meningkatkan kedap suara. Tetap mempertahankan tata letak asli, interior dilengkapi sistem infotainmen pakai head unit 7 inci yang mendukung Apple CarPlay / Android Auto.

VIDEO Ciri Ruang Mesin Mobil Dihuni Tikus & Cara Mencegahnya: