Ngantuk? Jangan Dulu Konsumsi Kafein

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Dilanda kantuk, tetapi ingin tetap terjaga? Biasanya secangkir kopi menjadi solusi. Namun, berdasarkan dari laporan jurnal Physiology and Behavior dilansir melalui lamanTravel and Leisure, ada cara yang lebih efektif dari kafein. Naik dan turun tangga sekitar 10 menit lebih efektif membuat tubuh terjaga daripada mengonsumsi 50 miligram kafein atau satu kaleng soda.

"Kami tidak menemukan perubahan ketika kafein yang dikonsumsi," ujar Profesor Patrick J O'Connor dari Department of Kinesiology at UGA College of Education yang menulis jurnal tersebut. Namun ketika melakukan aktivitas gerak, badan merasa lebih berenergi dan bersemangat. Efeknya memang terasa secara berkala. Namun mengonsumsi 50 miligram kafein juga tidak memberikan efek yang lebih baik.

Studi ini melibatkan para pekerja yang menghabiskan banyak jam di kantor. Beberapa bahkan hanya duduk di depan komputer cukup lama, dan tidak memiliki waktu olahraga. Beberapa responden diberikan kapsul mengandung 50 miligram kafein, pil plasebo, dan sisanya melakukan aktivitas fisik 10 menit berjalan di tangga. Rata-rata sekitar 30 anak tangga yang dilalui untuk mencapai ruang kerja.

"Banyak orang tidak sempat ke gym atau berenang, tapi memiliki akses tangga hampir dimiliki setiap pekerja," jelas O'Connor. Efektivitas aktivitas fisik dalam mengatasi rasa kantuk atau mabuk selama perjalanan wisata juga bisa dilihat pada tubuh para traveler. Berjalan kaki menyusuri lokasi wisata membuat mereka terlihat lebih bugar dan tidak lelah ketika melakukan traveling. Tips ini juga bisa dicoba saat puasa Ramadhan untuk menghindari bermalas-malasan selama puasa. Selamat mencoba!