Nikmatin Konten TikTok Kini Bisa di Apple Vision Pro

pada 2 bulan lalu - by

Uzone.id -Scrollingkonten TikTok dismartphoneatau tablet, sudah biasa. Tapi apa rasanya bila menikmati konten vertikalTikTokpakai headsetmixed realityApple Vision Pro?

TikTok baru-baru ini telah meluncurkan aplikasi mereka untukApple Vision Pro. Pengguna dapat menonton atau membuat video singkat dengan cara baru yang lebih imersif. 

TikTok melakukan berbagai penyesuaian antarmuka (UI) serta menyematkan fitur baru untuk menambahexperiencepengguna saat TikTok-an. Misalnya untukscrollingkonten, dimana pengguna tinggal menerapkan gesturpinchatau cubit, kemudian mengarahkan tangan ke atas maupun ke bawah.

 

 

TikTok juga memindahkan tombol Like, Comment, Share, dan lainnya ke luar layar untuk memberikan penayangan video dengan tampilan yang penuh. 

Sementara saat pengguna buka kolom komentar atau melihat profil orang lain, bukannya beralih ke halaman yang baru, tapi akan tampil bersebelahan dengan konten yang sedang ditonton. 

Menariknya, dengan Vision Pro, pengguna dapat menonton video TikTok dengan latar realitas yang berbeda-beda. Bisa lingkungan nyata, seolah berada di Bulan, luar angkasa, dan sebagainya. 

 

 

TikTok Shop sudah tersedia di App Store. Pengguna tinggal download dan login pakai akun mereka untuk menyaksikan konten-konten vertikal yang nongol diFYP, jangan lupafollow@uzoneindonesia, ya!