Nissan Indonesia Luncurkan Kicks e-POWER 2 September!

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Nissan di Indonesia mengkonfirmasi mulainya penghitungan mundur untuk peluncuran All-New Nissan Kicks e-POWER.

Ini menjadikan Indonesia salah satu negara pertama yang akan memiliki teknologi inovatif Nissan, e-POWER, yang diciptakan untuk memberikan akselerasi kendaraan listrik yang mulus dan bertenaga, tanpa perlu pengisian daya eksternal.

Dengan menggabungkan 100% motor listrik dengan mesin bensin untuk mengisi daya baterai, e-POWER memberikan sensasi berkendara yang bertenaga dan tenang, serta efisiensi bahan bakar yang luar biasa.

BACA JUGA: GIIAS 2020 di BSD City Batal, Gantinya Jakarta Auto Week di JCC

All-New Nissan Kicks e-POWER akan menjadi model e-POWER pertama yang tersedia untuk pelanggan di Indonesia, sebagai jembatan menuju mobilitas kendaraan listrik sepenuhnya.

“Dalam belasan hari, Nissan akan mengubah dunia otomotif Indonesia," ujar Isao Sekiguchi, presiden direktur Nissan di Indonesia.

Peluncuran e-POWER ini menandakan era baru, di mana Nissan menghadirkan teknologi inovatif terbaik. e-POWER adalah teknologi pertama di dunia dan mewakili langkah berani elektrifikasi Nissan di Indonesia.

“Semangat berani Nissan memungkinkan kami untuk mendisrupsi mobilitas konvensional – untuk masa depan yang terelektrifikasi. Peluncuran model baru ini menunjukkan sikap kami untuk ‘berani melakukan apa yang
tidak dilakukan orang lain’, dan bukti komitmen berkelanjutan kami kepada pelanggan di Indonesia.” tambahnya.

Indonesia secara strategis dipilih untuk memperkenalkan teknologi e-POWER yang terkenal dari Nissan.

Saatnya mengubah cara kita berkendara dengan sensasi berkendara mobil listrik yang berani.

"Sama seperti mobil yang luar biasa ini, acara peluncurannya juga akan memberikan banyak kejutan kepada Anda, para pelanggan kami. Mari kita mulai penghitungan mundur...” tutup Isao Sekiguchi.

Video Countryman JCW Review, MINI Terkencang dan Termahal