Novel Baswedan Dipindahkan ke Singapura

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi Febri Diansyah mengatakan Novel Baswedan dipindahkan ke Singapura untuk menjalani perawatan lebih lanjut di sana. Penyidik senior KPK ini dikabarkan akan dibawa ke Singapura hari ini.

"Iya, dibawa ke Singapura," kata Febri Diansyah kepadaTemposaat dihubungi pada Rabu, 12 April 2017, mengkonfirmasi kabar tersebut.

Baca juga:
Presiden Jokowi Minta Polisi Cari Penyerang Novel Baswedan
Penyerangan kepada Novel Baswedan, Terorisme Terencana pada KPK

Jubir KPK juga menjelaskan belum diketahui sampai kapan Novel Baswedan akan menjalani perawatan di Singapura. Dia menambahkan semua tergantung hasil pemeriksaan dokter yang menangani Novel Baswedan nantinya.

Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan diserang orang tak dikenal usai salat subuh di Masjid Jami Al Ihsan, dekat kediamannya, kemarin. Novel disiram menggunakan air keras oleh pelaku tak dikenal yang diduga berjumlah dua orang.

Baca pula:
Novel Baswedan Diteror, Ketua KPK: Penyerang Salah Sasaran


Novel kmudian dibawa oleh para tetangganya ke Rumah Sakit Mitra Keluarga, Kelapa Gading, Jakarta Utara, untuk mendapatkan perawatan. Kemudian Novel Baswedan dipindahkan perawatannya ke rumah sakit mata Jakarta Eye Center (JEC).

Kejadian teror terhadap Novel Baswedan bukan baru sekali terjadi. Sebelumnya dia juga pernah ditabrak oleh orang tak dikenal sebanyak dua kali. Dalam dua kali penabrakan yang tepat sasaran, Novel tersungkur dari sepeda motornya. Beruntung, penyidik utama Komisi Pemberantasan Korupsi itu hanya terluka.

DIKO OKTARA

Berita Terkait: