Oppo Buka Turnamen Mobile Legends untuk Umum, Total Hadiah Rp100 Juta

pada 4 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id -Oppo umumkan kerja samanya dengan game Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) untuk menunjukkan kemampuan performaOppo Reno12 Seriesyang akan dirilis di Indonesia. Lewat kolaborasi ini, Oppo menggelar kompetisi eSports resmi bertajuk ‘Reno12 F Series x MLBB: Battle Arena’.

TurnamenMobile Legendsmenyediakan hadiah Oppo Reno12 Series dan totalprize poolsebesar Rp100 juta yang bisa diperebutkan para peserta. Porsi hadiahnya sebagai berikut:

  • Tim juara: Rp30.000.000
  • Posisi 2: Rp15.000.000
  • Posisi 3 - 4: @Rp5.500.000
  • Posisi 5 - 8: @Rp3.000.000
  • Posisi 9 - 16: @Rp2.000.000
  • Posisi 17 - 32: @Rp1.000.000
  • 5 Pemain terbaik setiap role : @1 unit Oppo Reno12 Series

Oppo pun telah membuka pendaftaran melalui situs resminya atau bisa diakses melalui tautanhttps://www.oppo.com/id/events/reno12-series-mlbb/yang akan ditutup pada Rabu (31/7) besok. 

 

 

Kompetisi ini dipertandingan dalam dua fase, Online Qualifier yang diselenggarakan pada 5 sampai 7 Agustus 2024, kemudian Knockout Stage pada 10-11 Agustus 2024 yang digelar secara offline di Reno12 Series Pop-up Store yang berlokasi di Ashta District 8, SCBD Jakarta. 

Kerja sama Oppo dan Moonton selaku developer danpublisherMobile Legends bukan cuma itu saja. Dalam keterangan resmi yang diterimaUzone.id, Oppo juga ingin meningkatkan pengalaman bermain game bagi pemain Mobile Legends dengan memanfaatkan perangkat keras kelas atas dan beragam fitur dari Reno12 Series.

“Dengan bermitra bersama MLBB, Oppo terus memperkuat posisinya sebagai pemimpin di industri smartphone, menyediakan perangkat yang dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari dan pengalaman hiburan bermain game pengguna. Pengguna Oppo Reno12 Series akan memiliki banyak hal untuk dinantikan dalam dunia MLBB dalam beberapa bulan ke depan,” ujar Andy Shi, Presiden Oppo APAC, dalam keterangan resminya.

Ponsel ini dilengkapi dapur pacu yang memberikan efisiensi performa maksimum untuk para pemain Mobile Legends. Para gamer juga tidak perlu khawatir dengan performa baterai Oppo Reno12 Series, karena sudah ditopang baterai berkapasitas besar yang diklaim dapat bertahan sepanjang hari.

 

 

Oppo Reno12 Series juga telah dilengkapi teknologi Splash Touch yang mampu meningkatkan akurasi sentuhan dan gesekan dengan kemampuan tetap responsif bahkan dalam kondisi terkena hujan atau tangan basah.

Ditambah dengan AI LinkBoost, konsumen dapat menikmati konektivitas yang lancar dan stabil saat bermain game, bahkan saat di lokasi yang minim jaringan.

Nolan Li, Perwakilan Mobile Legends SEA, mengatakan, "Kami sangat antusias bermitra dengan Oppo untuk pertama kalinya dan membawa pengalaman bermain game yang tak tertandingi kepada komunitas kami.”

 

 

Menurutnya, Oppo Reno12 Series yang dilengkapi dengan fitur gaming dan performa superior yang sangat cocok untuk digunakan dalam tema arena pertempuran yang cepat dari Mobile Legends: Bang Bang. 

“Kolaborasi ini tidak hanya menyoroti kemampuan canggih teknologi Oppo, tetapi juga meningkatkan pengalaman bermain game bagi para pemain setia kami. Bersama-sama, kami berharap dapat mendorong batasan pengalaman mobile gaming,” pungkas Li.