Panduan Memilih Sumber Karbohidrat yang Tepat

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Salah satu metode memilih sumber karbohidrat yang tepat adalah berdasarkan level Indeks Glikemiknya.  Indeks glikemik adalah skala dari satu sampai 100 yang menentukan seberapa cepat makanan diubah menjadi energi oleh tubuh Anda.

Semakin tinggi angkanya, sumber karbohidrat itu semakin cepat diolah oleh tubuh namun juga akan cepat hilang. Selain itu, sumber karbohidrat dengan IG tinggi juga memicu tubuh memproduksi insulin dalam level yang tinggi. Karenanya, pilih makanan dengan IG rendah karena akan memberikan tubuh Anda energi yang konstan.

Level IG Tinggi (di atas 70)
Gula 100
Nasi putih kukus 98
Kentang panggang 85
Keripik 75
Bagel 72
Roti putih 70

Level IG Sedang (50 – 69)
Roti gandum 69
Nanas 66
Couscous 65
Roti pita 57
Kentang rebus 56

Level IG Rendah (di bawah 50)
Kacang panggang 48
Jeruk 44
Apel 38
Pasta gandum 37
Ceri 22