Penampakan SUV Toyota Yaris yang Bisa Bersaing dengan Honda HRV

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

(Auto Express)

Uzone.id- Toyota kayaknya bakal menjual produk Yaris yang berkonsep Sport Utility Vehichle (SUV). Wakil Presiden Eksekutif Toyota Eropa, Matt Harrison mengatakan bahwa pihaknya memang mempertimbangkan untuk memperluas jajaran SUV dengan ukuran lebih kecil.

"Segmen SUV secara umum terus tumbuh," kata Matt kepadaAuto Express

Toyota sebetulnya sudah punya C-HR di segmen ini, namun kata Matt, produk tersebut tidak bisa bersaing dengan kompetitor, seperti Qashqai.

Baca juga: Lampu Motor Jokowi Gak Nyala di Siang Hari, Alasan Mahasiswa UKI Gugat ke MK

Dia menambahkan, melahirkan hatchback mini (seperti Ford Fiesta dan Toyota Yaris) mungkin paling kuat di segmennya. Produk ini bertahan lebih baik daripada varian saloon dan hatcback ukuran lebih besar.

"Tapi segmen SUV-B juga tumbuh, menarik pelanggan turun dari segmen-C. Jadi kami mencari, kami mengevaluasi, dan kami melihat semakin banyak pemain melakukan itu. Mungkin ada peluang di masa depan. Platformnya cukup fleksibel untuk mendukung itu, tentunya," ucap Matt.

Baca juga: Mobil Buatan Iran Ini Pernah Berjaya, Hancur Gara-gara Sanksi AS

SUV mini baru sudah mendapat lampu hijau dari Toyota HQ di Jepang. Dipastikan berdasarkan platform Yaris generasi baru, yang memulai debutnya kembali pada Oktober.

Itu berarti akan menjadi mobil kedua menggunakan desain TNGA-B. Gambar yang didapatAuto Expressmemperlihatkan SUV baru itu diperkirakan beberapa milimeter lebih panjang dari hatchback Yaris dan ground clearance lebih tinggi 40 mm.

Toyota juga bisa sedikit memperpanjang jarak sumbu roda Yaris, sehingga memberikan ruang kaki penumpang belakang SUV lebih lega. Kalau saja SUV Yaris diwujudkan dan masuk ke pasar Indonesia, pastinya akan bersaing dengan Honda HRV yang penjualannya laris manis di sini.

 

VIDEO Test Drive Kia Rio