Pentingnya Analisa Media Sosial untuk Pengambilan Keputusan Perusahaan

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Ilustrasi. (Foto: Uzone.id/Birgitta Ajeng)

Uzone.id- Sejak beberapa tahun silam, media sosial telah menjadi salah satu komponen utama dalam pemasaran digital atau yang akrab dikenal sebagai digital marketing. Selain itu, media sosial mampu menjadi sarana untuk membangun citra positif perusahaan.

Seiring dengan perkembangan itu, kebutuhan akan analisa media sosial pun turut bertambah. Seperti dirangkumUzone.iddari berbagai sumber, definisi analisa media sosial sendiri adalah sistem yang memungkinkan pengumpulan data untuk menemukan pola komunikasi yang tepat di media sosial.

Dengan demikian, perusahaan mampu mengambil keputusan dengan tepat dalam memasarkan produk atau jasa. Analisa media sosial dapat membantu perusahaan dalam menyederhanakan jutaan data dari beragam orang dan berbagai aktivitas.

Bahkan, analisa media sosial bisa memberikan insight lebih dalam mengenai perilaku pengguna. Karena itu, peran analisa media sosial sangat penting di era digital saat ini.

Selama memanfaatkan analisa media sosial, langkah awal yang harus dilakukan oleh perusahaan adalah mencari tahu tujuan bisnis, agar bisa memperoleh keuntungan dari data yang telah dikumpulkan.

Tujuan standar yang harus ditetapkan perusahaan adalah memaksimalkan pendapatan, memangkas pengeluaran, memperoleh feedback mengenai layanan dan produk, serta meningkatkan opini publik terhadap bisnis atau produk perusahaan.

Menariknya, kini, platform penyedia analisa media sosial telah banyak tersedia di Indonesia. BigBox sebagai platform big data analytics juga menyediakan layananBig Social.

Ini merupakan aplikasi untuk mengukur analisis yang tepat terkait tren, merek, isu sosial politik dan ekonomi, personal brand, dan lainnya di media sosial dan media online. Big Social menyajikan analisis dengan lebih mudah dan efektif dalam satu dashboard.

Dengan menggunakanBig Social, perusahaan juga bisa mendapatkan bermacam benefit, seperti pengumpulan data dalam skala besar di media digital lebih cepat, mudah, dan sederhana.

Pengguna juga bisa mengukur dan memantau opini public, melakukan manajemen krisis secara proaktif, melacak informasi, menyusun indikator tentang seberapa efektif pesan pelanggan.

Tak cuma itu, Big Social juga memfasilitasi pengguna untuk mengidentifikasi pola perilaku, memperoleh informasi dan data secara realtime atau sesuai permintaan, dan mengetahui top keyword pada waktu tertentu.

Big Social turut menghadirkan beragam fitur:

  • Social Network Analysis.Fitur ini bertujuan untuk menganalisis seluruh area yang dibuat di jaringan akun atau jaringan tertentu.
  • Reach Measurement.Pengguna bisa memperkirakan seberapa viral / seberapa besar orang yang berpotensi dijangkau / diinformasikan topik tertentu.
  • Influencer Analysis.Dengan fitur ini, pelanggan bisa mengidentifikasi pengguna media sosial paling aktif dan berpengaruh yang membicarakan atau membahas topik tertentu.
  • Wordcloud.Fitur ini bertujuan untuk memunculkan kata yang sering muncul pada topik yang dipilih baik di media sosial maupun media digital.
  • Sentiment Analysis.Pengguna bisa mengetahui kecenderungan sentiment di media sosial dan media online terhadap kata kunci tertentu.
  • Engagement.Fitur ini membantu mengukur hubungan dengan audiens dan memonitor aktivitas audiens.
  • User Demography.Mengetahui jumlah berapa kali kata kunci tertentu disebutkan di suatu lokasi.
  • Tren.mengetahui lonjakan mention kata kunci di periode tertentu.
  • Speakers.Menunjukkan jumlah user yang membicarakan seseorang atau retweet postingan pelanggan.
  • Keyword & Frase.Mengetahui jumlah mention kata kunci tertentu.